Senin 02 Dec 2019 05:48 WIB

Massa Reuni 212 Masih Berdatangan ke Area Monas

Massa Reuni 212 menggelar shalat tahajud dan subuh berjamaah.

Rep: Zainur Mahsir Ramadhan/ Red: Teguh Firmansyah
Peserta Reuni 212 melaksanakan shalat subuh berjamaah di halaman Monas pada Senin (2/12).
Foto: Fuji E Permana
Peserta Reuni 212 melaksanakan shalat subuh berjamaah di halaman Monas pada Senin (2/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Massa Reuni 212 masih terus memasuki area Monumen Nasional (Monas) Senin (2/12). Massa memulai runutan acara tersebut dengan shalat tahajud dan subuh berjamaah di sekitaran monas.

Dari pantauan Republika.co.id, hingga pukul 04.50 WIB, jalanan di sekitar monas terpantau lancar. Meski mayoritas massa reuni 212 memarkirkan kendaraannya di pelataran Monas.

Baca Juga

Tak hanya itu, di jalan Merdeka Selatan, kendaraan juga terpantau lancar. Beberapa petugas masih mengatur lalu lintasnya.  Di lokasi sama, massa dengan berbagai kendaraan masih mencoba memasuki area Monas.

Pada pukul 04.58 WIB panggung utama di sebelah Monas mulai terdengar jelas orasi-orasi dengan takbirnya.  Sebelum itu, massa reuni memang melakukan shalat tahajud bersama sekitar pukul 03.00 WIB.

Massa sudah mulai mendoakan kepulauan Habib Rizieq Shihab (HRS). Hal tersebut memang menjadi agenda dalam reuni kali ini, selain dari tuntutan untuk membebaskan Palestina, doa bagi keselamatan bangsa dan agama.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement