Rabu 30 Oct 2019 11:00 WIB

Kota Solo Jadi Penyumbang Peserta Terbanyak Audisi PB Djarum

Jumlah peserta audisi PB Djarum Solo Raya mencapai 863 anak

Rep: Joglosemar/ Red: Joglosemar
 Para bibit-bibit pebulutangkis peserta audisi bulutangkis PB Djarum Solo Raya saat menunggu giliran tampil di tahapan screening, Minggu (27/10/2019). Foto/Istimewa
Para bibit-bibit pebulutangkis peserta audisi bulutangkis PB Djarum Solo Raya saat menunggu giliran tampil di tahapan screening, Minggu (27/10/2019). Foto/Istimewa

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM- Gelaran audisi beasiswa bulutangkis PB Djarum putaran Solo Raya yang digelar di GOR RM Said Karanganyar sejak Ahad (27/10) kemarin menorehkan catatan tersendiri.

Jumlah peserta di tahap screening yang mencapai angka 863 disambut apresiasi positif dari PB Djarum selaku pemrakarsa kegiatan.

Banyaknya jumlah peserta yang mengikuti audisi itu dipandang sebagai indikator yang menunjukkan antusiasme masyarakat, khususnya di Jawa Tengah, terhadap olahraga bulutangkis.

Berdasarkan data yang dirilis panitia Keresidenan Surakarta kembali mendominasi jumlah peserta Audisi Umum tahun ini.Kota Solo menduduki peringkat teratas dengan menyumbang peserta sebanyak 108 peserta, disusul Kabupaten Boyolali (97), Kabupaten Karanganyar (87), Kabupaten Sukoharjo (85), dan Kabupaten Klaten (48).

“Jumlah peserta memang untuk setiap kota Audisi Umum memang lebih banyak dari tahun lalu, jadi lonjakan dari sisi jumlah sudah kita antisipasi. Dan di sisi lain, Tim Pencari Bakat melakukan proses seleksi yang ketat di Tahap Screening pada hari ini, untuk memilih bibit-bibit yang pantas untuk bersaing lagi besok di Tahap Turnamen,” jelas Manager Tim PB Djarum Fung Permadi kepada wartawan.

Fung menilai meski baru di tahap Screening, ia melihat potensi para peserta cukup menjanjikan. Dari pengamatan sejauh ini, para calon peraih beasiswa bulutangkis dari Djarum Foundation di audisi Solo Raya dipandang sudah memiliki teknik dasar bermain yang baik.

“Tahap Screening ini baru permulaan, masih ada dua hari ke depan di Tahap Turnamen bagi mereka untuk saling bertarung,” jelasnya.

Di sela-sela hari pertama gelaran pencarian talenta muda bulutangkis ini, Fung juga menyampaikan apresiasinya terhadap upaya para orangtua yang datang dari jauh ke Karanganyar, guna menyalurkan bakat anak-anak mereka melalui bulutangkis.

Di sisi lain, menurutnya, para atlet muda ini pun juga memiliki gairah yang besar untuk membanggakan Indonesia melalui bulutangkis dengan mengawali perjalanan mereka melalui Audisi Umum.

Tak hanya dari eks Karesidenan Surakarta, audisi umum yang digelar hingga Selasa (29/10/2019) ini juga menjadi magnet bagi peserta dari luar Solo Raya hingga Luar Jawa untuk ikut ambil bagian.

Fung menyebut ada peserta yang datang dari Pulau Sumatera mulai dari Medan, Pematang Siantar, Bengkulu Utara, Jambi, dan Palembang.

Kemudian ada pula peserta yang datang dari Kalimantan yang didominasi atlet muda dari Kalimantan Selatan sebagai provinsi pemasok atlet terbanyak asal Pulau Borneo.

Tak kalah hebatnya pula dengan perjuangan seorang atlet asal Merauke, Papua, datang dari ujung timur negeri ini untuk mengikuti Audisi Umum di Karanganyar.

“Bibit-bibit bulutangkis yang datang dari berbagai pelosok daerah di Indonesia menandakan bahwa perkembangan bulutangkis di luar Pulau Jawa semakin baik,” puji pria yang kali pertama bergabung dengan PB Djarum pada September 1983.

Dari hari pembuka Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2019 di Karanganyar, sebanyak 289 peserta dinyatakan lolos Tahap Screening, yang terdiri dari 110 peserta di kelompok usia U-11 Putra, 32 peserta (U-11 Putri), 105peserta (U-13 Putra), dan 42 peserta (U-13 Putri).

Keesokan harinya, Senin (28/10/2019), para pebulutangkis muda ini kembali bertarung di Tahap Turnamen. Mereka akan menunjukkan bakat terbaik mereka guna menjaga peluang meraih Super Tiket menuju tahap Final Audisi di Kudus pada 20-22 November 2019. Wardoyo

 

The post Kota Solo Jadi Penyumbang Peserta Terbanyak Audisi Umum Bulutangkis PB Djarum di Solo Raya. Peserta Juga Datang Dari Merauke Hingga Medan appeared first on Joglosemar News.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan joglosemarnews.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab joglosemarnews.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement