Ahad 20 Oct 2019 15:20 WIB

Fadli Zon Jawab Isu Menjadi Menteri

Ia menyebutkan, penunjukan menteri merupakan hak prerogatif Presiden.

Rep: Ronggo Astungkoro/ Red: Ani Nursalikah
Wakil Ketua DPR Fadli Zon.
Foto: Republika/Febrianto Adi Saputro
Wakil Ketua DPR Fadli Zon.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Politikus Partai Gerindra, Fadli Zon, menampik kabar penunjukan dirinya sebagai menteri kabinet Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin. Ia menyebutkan, penunjukan menteri merupakan hak prerogatif Presiden.

"Nggaklah itu isu-isu. Saya kira itu hak prerogatif Presiden," ujar Fadli sembari tersenyum kepada media saat tiba di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Ahad (20/10).

Baca Juga

Menurut Fadli, ia kini tengah menunggu hasil konfigurasi politik ke depan. Terkait di mana posisi Partai Gerindra, ia menyampaikan, penentuan untuk itu semuanya sudah diseragkan kepada sang Ketua Umum Prabowo Subianto.

"Pokoknya kita kan di dalam politik ya, kalau Gerindra semuanya sudah diserahkan kepada Pak Prabowo untuk menentukan berkoalisi atau beroposisi," jelasnya.

Mantan calon presiden dan calon wakil presiden, Prabowo Subianto-Sandiaga Salahudin Uno, menghadiri rangkaian Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Periode 2019-2024 di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta. Keduanya tiba berbarengan menggunakan kendaraan yang sama pada Ahad (20/10) siang.

Sekitar pukul 12.45 WIB, beberapa politikus Partai Gerindra menuju ke Lobi Nusantara III. Tampak di sana, Ahmad Riza Patria, Edhy Prabowo, Ahmad Muzzani, Sugiono, Sufmi Dasco Ahmad menunggu kedatangan ketua umum partai mereka, Prabowo. Sekitar lima menit berselang, kendaraan yang mengangkut Prabowo tiba.

Terlihat Sandiaga Uno yang keluar dari pintu sebelah kiri kendaraan Alphard berwarna putih itu. Ia mengenakan setelan jas hitam kemeja putih dan berdasi merah kecokelatan. Sandiaga juga menggunakan peci.

"Semoga sesuai dengan rencana dan menunjukan kepada seluruh dunia bahwa kita bersama-sama ingin membangun bangsa," ujar Sandiaga tak lama setelah turun dari kendaraannya.

Prabowo keluar dari pintu yang ada di sisi sebelah kanan. Ia keluar dengan belum mengenakan jas, atasannya hanya kemeja putih. Barulah setelah turun Prabowo mengenakan jasnya dan peci. Ia langsung berjalan menuju ke dalam Nusantara III. Ia tak berbicara kepada media terkait kegiatan hari ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement