Jumat 18 Oct 2019 11:11 WIB

Terobos Palang Kereta, Pemuda Tewas Tertabrak Kereta

Seorang pemuda tewas tertabrak kereta di perlintasan tanpa palang di Sragen.

Rep: Joglosemar/ Red: Joglosemar
Ilustrasi Penemuan Mayat
Foto: Foto : MgRol_92
Ilustrasi Penemuan Mayat

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Kecelakaan maut terjadi di perlintasan di jalur Solo-Purwodadi KM 24, Desa Doyong, Kecamatan Miri, Sragen, Kamis (17/10/2019) malam.

Seorang pemuda bernama Gimin (30), warga Dukuh Semudal, Desa Soko, Kecamatan Miri, Sragen, ditemukan tewas mengenaskan setelah terlindas Kereta Api (KA) Semen Loko CC 7061379.

Insiden kecelakaan tersebut melintas di persimpangan kereta Desa Doyong, Miri sekitar pukul 18.45 WIB. Menurut saksi mata, kecelakaan terjadi saat situasi

“Kereta api melaju dari arah utara ke selatan, sementara korban berjalan dari arah timur ke barat. Keterangan saksi mata, saat kejadian palang kereta sudah ditutup. Namun sesaat sebelum kereta melintas, korban nekat merebos palang,” ujar Kasubag Humas Polres Sragen, AKP Agus Jumadi, Kamis (17/10/2019) malam.

Akibat tabrakan ini, korban tewas di tempat kejadian dengan kondisi luka parah. Oleh petugas, korban kemudian dievakuasi ke RSUD dr Soeratno Gemolong.

“Setelah menerima laporan, anggota langsung mendatangi tempat kejadian untuk mengevakuasi korban dan menggelar olah TKP,” terang Agus.

Petugas memastikan saat kejadian, posisi palang pintu sudah tertutup. Belum disimpulkan motif apakah korban nekat menerobos palang pintu kereta api atau memang murni kecelakaan.

“Belum disimpulkan. Saat ini (motifnya) masih didalami. Petugas masih mengumpulkan informasi saksi-saksi termasuk dari pihak keluarga,” kata Agus.

 

The post appeared first on Joglosemar News.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan joglosemarnews.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab joglosemarnews.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement