Jumat 18 Oct 2019 11:35 WIB

Konser Peduli Lingkungan di Pasuruan, Didi Kempot Ambyarkan Penonton

Puluhan ribu fans Didi Kempot dibuat 'ambyar' dalam konser peduli lingkungan

Rep: jatimnow.com/ Red: jatimnow.com
.
.

jatimnow.com - Puluhan ribu fans Didi Kempot dibuat 'ambyar' dalam konser peduli lingkungan rangkaian Hari Jadi Kabupaten Pasuruan ke 1090 tahun di wisata halal Ngopi Bareng Pintu Langit, Desa Ledug, Kecamatan Prigen, Kamis (17/10/2019) malam.

Penonton boleh masuk setelah menukarkan 2 botol bekas air mineral dan diajak membersihkan sampah yang berserakan di jalan.

"Mohon bersabar kawan-kawan. Akibat macet menuju sini, terpaksa Mas Didi naik sepeda motor," ujar owner wisata halal Ngopi Bareng Pintu Langit, Saifullah Yusuf.

Usai menembus macet dan sampai di lokasi parkir yang berjarak 500 meter dari lokasi acara, barulah Didi Kempot dan crew diangkut mobil menuju panggung.

Saat konser dimulai, suasana 'ambyar' para fans pun nampak saat Didi Kempot melantunkan lagu pertamanya berjudul Cidro. Suara penonton pun seakan tiada habisnya ikut melantunkan setiap lagu yang dibawakan oleh Didi Kempot.

Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf mengatakan jika dirinya semakin yakin image negatif Kecamatan Prigen dengan wilayah prostitusinya akan segera terkikis.

"Kita akan terus mengenalkan kepada semua khayalak, jika Kabupaten Pasuruan punya banyak tempat wisata yang bagus khusunya di Kecamatan Prigen. Dengan antusias masyarakat seperti ini, kami optimis bisa merubah image negatif Kecamatan Prigen selama ini," kata Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan jatimnow.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab jatimnow.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement