Kamis 10 Oct 2019 19:59 WIB

Gubernur Banten: Kita Doakan Kesehatan Bapak Wiranto

Wahidin merasa prihatin atas kejadian yang menimpa Wiranto di Pandeglang.

Gubernur Banten H Wahidin Halim
Foto: Pemprov Banten
Gubernur Banten H Wahidin Halim

REPUBLIKA.CO.ID, PANDEGLANG -- Gubernur Banten Wahidin Halim mengatakan kondisi Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto stabil ketika masih berada di RSUD Berkah Pandeglang. Saat ini, Wiranto sudah dirujuk ke RSPAD Gatot Subroto, Jakarta.

"Kita doakan kesehatan Bapak Wiranto kembali sehat," kata Wahidin, usai mengunjungi RSUD Berkah Pandeglang, Kamis (10/10).

Baca Juga

Wahidin merasa prihatin atas kejadian yang menimpa Wiranto beserta pengawal dan Kapolsek Menes, Pandeglang, Banten itu. "Kami tidak bisa memberikan komentar soal kejadian itu, karena bukan kapasitasnya," katanya lagi.

Kepolisian Pandeglang telah menangkap dua pelaku penusukan terhadap Menkopolhukam Wiranto di Alun-alun Menes. Peristiwa penusukan itu terjadi sekitar pukul 11.55 WIB di Pintu Gerbang Lapangan Alun-alun Menes, Desa Purwaraja, Kecamatan Menes, Kabupaten Pandeglang, Banten.

Saat rombongan hendak meninggalkan hellypad di Lapangan Alun-alun Menes, secara tiba-tiba pelaku langsung melakukan penyerangan dan penusukan ke bagian perut Wiranto dengan senjata tajam berupa gunting secara membabi buta.

Pelaku penusukan itu diketahui bernama FA, lahir di Brebes, 5 Mei 1998, seperti dalam identitas KTP. FA beralamat di Desa Sitanggal, Brebes, dan di Pandeglang tinggal di Kampung Sawah, Kecamatan Menes.

Sedangkan, eksekutor penusukan Wiranto bernama SA alias Abu Rara, lahir di Medan, 24 Agustus 1988. Ia tinggal di Jalan Syahrial VI No 104 LK, Desa Tanjung Mulia Hilir, Kecamatan Medan Deli, Kota Medan, Sumatera Utara.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement