Selasa 08 Oct 2019 08:16 WIB

Wacana Provinsi Baru di Solo Raya Mengemuka

Eks Karesidenan Surakarta bisa dibentuk provinsi baru yang terpisah dari Jawa Tengah

Rep: Joglosemar/ Red: Joglosemar
Sejumlah penumpang turun dari pesawa komersial di Bandara Adi Soemarmo, Solo, Jateng.
Foto: Antara
Sejumlah penumpang turun dari pesawa komersial di Bandara Adi Soemarmo, Solo, Jateng.

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM --- Bupati Karanganyar, Juliyatmono, menggulirkan wacana mengejutkan. Ia mengusulkan jika eks Karesidenan Surakarta bisa dibentuk provinsi baru yang terpisah dari Provinsi Jawa Tengah.

Pemekaran wilayah ini sangat memungkinkan mengingat  wilayah Solo Raya yang terdiri dari Surakarta, Boyolali, Klaten, Sukoharjo, Wonogiri, Karanganyar, dan Sragen tersebut memiliki potensi dan sumber daya layaknya sebuah provinsi.

Wacana itu diungkapkan Yuli kepada wartawan Senin (07/10/2019). Ia mengatakan gagasan itu dilontarkan mendasarkan beberapa pertimbangan.

Yang pertama latar belakang diusulkannya wilayah Solo Raya ini, menjadi provinsi tersendiri, karena eks Karesidenan Surakarta ini memiliki bandara, jalan tol Trans Jawa, sebagai pusat perdagangan.

“Saya mengusulkan pentingnya dibicarakan provinsi Solo Raya. Semua potensi sudah ada, seperti bandara, tol,serta Solo Raya saat ini menjadi pusat perdagangan. Secara umum ditanggapi positif,” paparnya.

Dijelaskannya, usulan atau wacana pembentukan provinsi baru ini harus dikaji secara komprehensif dengan melibatkan seluruh komponen yang ada. “Kalangan akademisi, pemuda, swasta, mestinya ikut menggagas,” kata Bupati.

Menurut ketua Komisi A DPRD Karanganyar, Sri Harjono, pembentukan provinsi baru ini harus dilihat dari beberapa aspek. Di antaranya, soal regulasi, persyaratan dan apakah pemekaran wilayah tersebut sangat urgen atau tidak.

“Saya pikir usulan pemekaran wilayah tidak masalah selama  regulasi, persyaratan dan urgensi pemekaran yang diusulkan tersebut terpenuhi,” kata Sri.

The post appeared first on Joglosemar News.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan joglosemarnews.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab joglosemarnews.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement