Ahad 29 Sep 2019 15:54 WIB

Mulan Jameela Hadiri Pembekalan Anggota DPR Terpilih

Mulan akan belajar dari rekan-rekan artis yang sudah terlebih dahulu menjadi anggota.

Rep: Mimi Kartika/ Red: Gita Amanda
Anggota DPR RI terpilih 2019-2024 Mulan Jameela usai mengikuti pembekalan anggota DPR/MPR terpilih di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Ahad (29/9).
Foto: Republika/Mimi Kartika
Anggota DPR RI terpilih 2019-2024 Mulan Jameela usai mengikuti pembekalan anggota DPR/MPR terpilih di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Ahad (29/9).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Selebritas Mulan Jameela mengikuti pembekalan sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) terpilih periode 2019-2024 di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Ahad (29/9). Kader Partai Gerindra itu berhasil melenggang ke Senayan menggantikan kader lainnya Ervin Luthfi.

Ia mengaku banyak persiapan yang harus dilakukan menjelang pelantikan sebagai anggota DPR RI pada 1 Oktober 2019. Salah satunya mengikuti pembekalan-pembekalan yang diadakan.

Baca Juga

"Persiapannya pasti harus banyak. Persiapannya ya di antaranya datang ke acara-acara pembekalan," ujar Mulan sambil seolah-olah sedang menelepon seseorang ketika ditanya wartawan.

Istri musisi Ahmad Dhani itu juga mengatakan, belum mengetahui akan masuk di komisi berapa. Mulan masih menunggu proses dan akan mengikuti amanat Fraksi Gerindra.

Namun ia mengaku siap setiap mandat yang akan diberikan kepadanya. Termasuk menunggu program-program yang akan dilaksanakan sebagai wakil rakyat di DPR RI.

"Kalau program kan kita harus lihat dulu komisi berapa. Ya enggak usahlah, biar saya yang tahu. Ya tinggal menunggu fraksi yang menunggu saja," kata Mulan.

Selain rajin mengikuti pembekalan, lanjut dia, akan belajar melalui teman-teman artis yang sudah terlebih dahulu menjadi anggota dewan. Ia juga akan melakukan diskusi bersama anggota DPR terpilih dari kalangan artis lainnya.

"Ya alhamdulillah komunikasi sama Mimi (Krisdayanti) komunikasi. Tadi sempat ketemu sama Kang Dede Yusuf," imbuh dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement