Rabu 18 Sep 2019 07:25 WIB

3 Kecamatan di Wonogiri Ajukan Bantuan Beras Rawan Pangan

Di Wonogiri ada delapan kecamatan berada dalam daftar rawan pangan

Rep: Joglosemar/ Red: Joglosemar

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM —Sedikitnya tiga kecamatan di Kabupaten Wonogiri mengajukan bantuan beras rawan pangan ke Pemkab Wonogiri. Sementara cadangan keras pemerintah (CBP) saat ini masih 100 ton.

Kepala Dinas Sosial Wonogiri Suwartono, mengatakan, tiga kecamatan yang telah mengajukan permintaan bantuan pangan tersebut adalah Kecamatan Kismantoro, Giriwoyo dan Parangupito. Sementara di Wonogiri sendiri ada delapan kecamatan yang saat ini masuk dalam daftar kecamatan rawan pangan.

“Untuk detail kebutuhannya masih dalam pendataan,” kata dia, Selasa (17/9/2019).

Pihaknya menyanggupi permintaan bantuan tersebut. Dinas Sosial sudah berkoordinasi dengan Bulog setempat. Gudang Bulog menjadi tempat penyimpanan CBP sebanyak 100 ton tahun ini.

“Kemungkinan awal Oktober bantuan itu sudah dapat didistribusikan, nanti kalau cadangan habis didistribusikan, masih ada bantuan dari provinsi,” sebut dia.

The post appeared first on Joglosemar News.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan joglosemarnews.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab joglosemarnews.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement