Sabtu 14 Sep 2019 16:00 WIB

Diskarpus Depok Ajak ASN Donasi Buku Bacaan Anak

Ini sebagai upaya untuk meningkatkan minat baca di Kota Depok.

Rep: Rusdy Nurdiansyah/ Red: Endro Yuwanto
Sejumlah anak membaca buku. (Ilustrasi)
Foto: Republika/Prayogi
Sejumlah anak membaca buku. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Diskarpus) Kota Depok mengajak aparatur sipil negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Depok mendonasikan buku bacaan. Donasi itu khususnya untuk buku bacaan anak.

"Ini sebagai upaya untuk meningkatkan minat baca di Kota Depok. Ini juga salah satu rangkaian Hari Kunjung Perpustakaan," ujar Kepala Diskarpus Kota Depok, Siti Chaerijah, di Balai Kota Depok, Jumat (13/9).

Menurut Siti, nantinya buku yang terkumpul akan didonasikan ke taman baca masyarakat (TBM) di Kota Depok. Selain itu, pihaknya akan mendistribusikan ke sejumlah perpustakaan yang ada di sekolah.

"Buku yang akan didonasikan tersebut akan dikumpulkan pada apel pagi, Senin 16 September 2019. Untuk jenis buku yang bisa didonasikan nantinya beragam. Namun disarankan untuk mengumpulkan buku anak. Alasannya agar anak-anak senang membaca dan bisa menjadi kebiasaan baik untuk terus membaca," jelas Siti.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement