Kamis 12 Sep 2019 16:15 WIB

Try Sutrisno: Habibie Orang Baik

Habibie menjadi Presiden RI pertama yang dimakamkan di TMP.

Rep: Mimi Kartika/ Red: Andi Nur Aminah
Wakil Presiden ke-6 Republik Indonesia Try Sutrisno (kedua kanan) menghadiri pemakaman almarhum Presiden ke-3 Republik Indonesia BJ Habibie di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMP) Kalibata, Jakarta, Kamis (12/9/2019).
Foto: Antara/Wahyu Putro A
Wakil Presiden ke-6 Republik Indonesia Try Sutrisno (kedua kanan) menghadiri pemakaman almarhum Presiden ke-3 Republik Indonesia BJ Habibie di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMP) Kalibata, Jakarta, Kamis (12/9/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Presiden Indonesia ke-6 Try Sutrisno ikut mengantarkan jenazah Bacharuddin Jusuf (BJ) Habibie disemayamkan di TMP Kalibata, Kamis (12/9). Menurut Wakil Presiden era Presiden Soeharto itu, Habibie merupakan orang baik.

"Kita dulu kan sama-sama di kabinet, (sosoknya) seperti orang baik," ujar Try yang juga Panglima Angkatan Bersenjata Republik Indonesia pada 1988.

Baca Juga

Ia mendoakan, agar bapak teknologi Indonesia itu mendapat tempat terindah di peristirahatanannya yang terakhir. Ia mengatakan, Habibie akan mendapatkan setimpal sesuai banyaknya dharma bakti yang diberikan baik kepada alam semesta maupun makhluk hidup lainnya.

"Semoga Pak Habibie mendapat tempat terindah sesuai dengan banyak dharma baktinya yang mencintai alam semesta dan juga semua makhluk termasuk kita ini," tutur Try.

Proses pemakaman Habibie dilakukan dengan upacara kenegaraan. Jenazah yang tiba di TMP sekitar pukul 13.30 WIB segera dipanggul oleh pasukan berseragam merah memasuki komplek TMP. Penghormatan militer secara simbolis juga dilakukan dengan menembakan senapan ke udara.

Sesaat tiba di dalam TMP, jenazah Habibie segera disambut kalimat tahlil. Setelahnya, proses pemakaman Habibie diteruskan dengan pembacaan riwayat hidup presiden ketiga RI tersebut. Upacara dilanjutkan dengan tabur bunga yang diteruskan dengan penutupan makam secara simbolis yang dilakukan oleh inspektur upacara Jokowi dan perwakilan keluarga Ilham Habibie.

Bacharudin Jusuf Habibie meninggal dunia pada Rabu (11/9) pukul 18.05 WIB setelah menjalani perawatan sejak 1 September 2019 di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSAPD) Gatot Subroto Jakarta. Ia meninggal setelah mengalami gagal jantung. Sebagaimana diketahui pada 2018 Habibie telah menjalani perawatan dan operasi akibat kebocoran katup jantung.

Habibie dikebumikan disamping makam sang istri, Hasri Ainun Besari atau Ainun Habibie. Hal itu sesuai dengan wasiatnya sebelum meninggal dulu untuk dimakamkan di sebelah Ainun yang meninggal pada 22 Mei 2010 di Munchen, Jerman dan dimakamkan di TMP Kalibata. Habibie menjadi Presiden RI pertama yang dimakamkan di TMP.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement