Jumat 06 Sep 2019 00:17 WIB

Hendropriyono Lebih Suka Tambah 1.000 Musuh

Hendropriyono anggap rakyat dan elemen harus bersatu cegah pengkhianat negara.

Rep: Antara/ Red: Indira Rezkisari
Hendropriyono
Foto: RepublikaTV/Havid Al Vizki
Hendropriyono

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan Kepala BIN Hendropriyono mengatakan keberadaan penghianat di dalam negara ini sangat membahayakan keutuhan bangsa. Termasuk adanya penghianat di kerusuhan Papua.

"Lebih bagus kita tambah 1.000 musuh daripada satu orang penghianat, kita harus membersihkan negeri ini dari orang-orang yang melakukan penghianatan," kata Hendropriyono di Jakarta, Kamis (5/9) malam.

Baca Juga

Menurut dia, rakyat dan semua elemen harus bersatu demi mencegah pengkhianat mencari panggung bagi kepentingan mereka sendiri pada kerusuhan Papua. Caranya menurut dia, dengan tidak memberikan berbagai pandangan yang bisa menguntungkan orang-orang yang berniat membuat Papua bergejolak.

Salain itu, juga perlu adanya tindakan cooling down terhadap berbagai macam publikasi kerusuhan dan keributan yang terjadi di Papua. "Kita harus melawan, bersatu padu dan yang mempersatukan kita cuma satu, ideologi yaitu Pancasila, kebinekaan kita jaga supaya tidak pecah belah," katanya.

Dia juga meminta kepada pihak-pihak yang membuat kerusuhan di Papua untuk berhenti mencari panggung untuk kepentingan diri, LSM atau kelompok mereka.

Sekitar pukul 19.00 WIB, Kamis malam, Hendropriyono menerima kedatangan Prabowo Subianto di kediamannya Senayan Residence. Selain temu kangen, keduanya mendiskusikan berbagai masalah kebangsaan, termasuk soal pemulihan Papua.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement