WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM -- Puluhan kasus kebakaran di Wonogiri. Total kerugian mencapai miliaran rupiah.
Data yang berhasil dihimpun dari BPBD Wonogiri, Senin (2/9/2019), sudah ada 37 kasus kebakaran terjadi. Angka itu merupakan akumulasi sejak awal Januari hingga 31 Agustus.
Perinciannya kebakaran lahan dan hutan mencapai 11 kasus. Kerugian yang timbul mencapai Rp 887.500.000. Sedangkan kebakaran pemukiman mencapai 26 kasus dengan kerugian Rp 761.000.000.
“Total kerugian sebesar Rp 1.648.500.000,” ungkap Kepala Pelaksana BPBD Bambang Haryanto.
Menurut dia, lahan dan hutan yang terbakar bukan cuma milik rakyat. Sebagian besar justru berada di kawasan Perhutani. Sementara penyebarannya meliputi Kecamatan Selogiri, Wonogiri, Manyaran, Sidoharjo, maupun Eromoko.
“Untuk kebakaran pemukiman hampir merata di Wonogiri,” tutur dia. Aria
The post Jumlah Kebakaran di Wonogiri Capai 37 Kasus, Total Kerugian Tembus 1,6 M appeared first on Joglosemar News.