Jumat 16 Aug 2019 08:22 WIB

Sidang Tahunan, Menteri dan Tamu Undangan Mulai Berdatangan

Berdasarkan jadwal, sidang tahunan akan dimulai pukul 08.00 WIB.

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Friska Yolanda
Istri Presiden Keempat RI  Shinta Nuriyah dan Presiden Kelima RI Megawati Soekarnoputri hadir di sidang tahunan MPR 2019 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (16/8). Keduanya didampingi putrinya Yenny Wahid, dan Puan Maharani.
Foto: Republika/Febrianto Adi Saputro
Istri Presiden Keempat RI Shinta Nuriyah dan Presiden Kelima RI Megawati Soekarnoputri hadir di sidang tahunan MPR 2019 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (16/8). Keduanya didampingi putrinya Yenny Wahid, dan Puan Maharani.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- MPR akan menggelar Sidang Tahunan pagi ini, Jumat (16/8). Sejumlah tamu undangan dan pejabat mulai berdatangan satu persatu ke Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta. 

Berdasarkan pantauan Republika.co.id, sejumlah menteri yang hadir di antaranya Menteri Perindustrian Airlangga Hartanto, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi. Selain itu terlihat juga Menpan-RB Syafrudin, Menkumham Yassona Laoly, Mendagri, Menko Kemaritiam Luhut Binsar Pandjaitan yang datang hampir bersamaan. Tidak hanya itu, sejumlah pejabat juga terlihat hadir diantaranya Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Kapolri Tito Karnavian, Panglima TNI Hadi Tjahjanto.

Baca Juga

Berdasarkan jadwal, sidang tahunan akan dimulai pukul 08.00 WIB. Sidang akan dimulai dengan sidang MPR disertai dengan pembacaan pidato kenegaraan Presiden Joko Widodo. 

Kesekjenan DPR RI menyiagakan 1.700 aparat keamanan dari Kepolisian dan TNI untuk mengamankan Sidang Tahunan, Sidang Bersama DPR-DPD RI dan Penyampaian Nota Keuangan RAPBN 2020.

"Dalam koordinasi yang kami lakukan, aparat keamanan yang disiagakan sebanyak 1.700 di bawah BKO Kepolisian," kata Sekjen DPR RI Indra Iskandar di Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat (16/8).

Dia memperkirakan ada sekitar 10 ribu orang yang hadir dalam Sidang Tahunan, Sidang Bersama DPR-DPD RI dan pidato Nota Keuangan RAPBN 2020 itu. Menurut dia, 10.000 orang itu antara lain terdiri atas 560 anggota DPR, 136 anggota DPD RI dan 2.000 para teladan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement