Kamis 15 Aug 2019 13:53 WIB

Elite PPP akan Temui Prabowo Subianto

Pertemuan akan diadakan di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan.

Rep: Rizkyan Adiyudha/ Red: Andri Saubani
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memberi hormat kepada Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri saat hadir pada pembukaan Kongres V PDIP di Sanur, Bali, Kamis (8/8/2019).
Foto: Antara/Nyoman Budhiana
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memberi hormat kepada Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri saat hadir pada pembukaan Kongres V PDIP di Sanur, Bali, Kamis (8/8/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto rencananya akan mengadakan pertemuan dengan Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Suharso Minoarfa. Pertemuan akan diadakan di Jalan Kertanegara No. IV, Jakarta Selatan.

"Insya Allah," singkat Sekretaris Jendral PPP Arsul sani di Jakarta, Kamis (15/8) saat dikonfirmasi terkait rencana pertemuan tersebut.

Baca Juga

Arsul mengatakan, pertemuan kedua elite politik itu dilakukan dalam rangka silaturahim usai perhelatan Pilpres 2019 lalu. Rangkaian pilpres diketahui telah rampung. Presiden terpilih Jokowi sebelumnya juga sempat mengadakan pertemuan dengan lawan politiknya itu.

Belum diketahui lebih jauh masalah yang akan didiskusikan Prabowo dan Suharso dalam pertemuan itu. Namun, Arsul mengatakan jika keduanya akan mendiskusikan masalah yang berkaitan dengan negara dan kebangsaan.

Mantan wakil ketua tim pemenangan Jokowi itu mengungkapkan, sejumlah petinggi DPP PPP akan menemani Suharso untuk menemui Prabowo Subianto beserta pengurus Gerindra. Pertemuan itu rencananya akan dilakukan pada pukul 16.00 WIB nanti.

"Kami nggak pernah ketemu dan berdiskusi hal-hal yang menyangkut masa depan bangsa dan negara ini," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement