Jumat 09 Aug 2019 13:07 WIB

Pertemuan Gus Yasin dan HRS tak Bicarakan Politik

Dalam pertemuan tersebut, Gus Yasin dan Habib Rizieq Shihab

Rep: Zainur Mahsir Ramadhan/ Red: Ratna Puspita
Makkah, Kamis 7 Dzulhijjah 1440 H. Silaturahmi keluarga Besar KH Maemoen Zubair ( Gus Majid, Gus Taj Yasin, Gus Rouf, Gus Zuhrul Anam dkl ) ke kediaman Habib Riziek Shihab.
Foto: Munarman SH
Makkah, Kamis 7 Dzulhijjah 1440 H. Silaturahmi keluarga Besar KH Maemoen Zubair ( Gus Majid, Gus Taj Yasin, Gus Rouf, Gus Zuhrul Anam dkl ) ke kediaman Habib Riziek Shihab.

REPUBLIKA.CO.ID, JAARTA -- Pertemuan anak dari KH Maimun Zubair, Taj Yasin, dan pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab (HRS) tidak terkait dengan urusan politik. Kunjungan Gus Yasin, sapaan akrab Taj Yasin, bersama keluarga ke kediaman HRS di Makkah, Arab Saudi, merupakan silaturahim.

Sekretaris Jenderal PPP Asrul Sani mengatakan dalam kunjungan itu, tidak ada agenda atau pembicaraan khusus terkait politik dan partai. “Jadi itu sebagai silaturahmi saja, terlepas dari pandangan politik masing-masing,” kata dia ketika dikonfirmasi Republika.co.id, Jumat (9/8).

Baca Juga

Ia menambahkan pertemuan tersebut merupakan hal yang wajar. "Karena Mbah Moen memang mengajarkan kepada semuanya termasuk kami di PPP untuk memperkuat tali silaturahmi,” ujar anggota DPR RI dari Dapil Jawa Tengah X itu.

Lawatan Gus Yasin yang juga merupakan wakil gubernur Jawa Tengah ke kediaman HRS beredar di media sosial. Dari foto yang beredar, Gus Yasin juga datang bersama beberapa anggota keluarganya ke kediaman pendiri FPI tersebut, di antaranya Gus Rouf, Gus Kamil (Majid Kamil), dan Gus Anam Hisyam.

Kunjungan Gus Yasin beserta keluarga ke Makkah berlangsung sejak Rabu (7/8), kunjungan tersebut ditujukan untuk berziarah ke makam sang ayah, KH Maimun Zubair yang meninggal pada Selasa (6/8) sekitar pukul 04.15 waktu Makkah. Dalam prosesnya, diketahui, keluarga besar Taj Yasin itu menemui habib Rizieq di Makkah, Kamis (8/8).

Asrul menambahkan, kunjungan Gus Yasin di Makkah akan berlangsung hingga ibadah haji selesai.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement