Rabu 07 Aug 2019 01:07 WIB

Ridwan Kamil Soal Mbah Moen: Tak Banyak Ulama Diterima Semua Pihak

Ridwan Kamil menyampaikan belasungkawanya atas kepergianKiai Haji Maimun Zubair.

Rep: ayo bandung/ Red: ayo bandung
Ridwan Kamil Soal Mbah Moen: Tak Banyak Ulama Diterima Semua Pihak
Ridwan Kamil Soal Mbah Moen: Tak Banyak Ulama Diterima Semua Pihak

JATINANGOR, AYOBANDUNG.COM -- Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyampaikan belasungkawanya atas kepergian kiai sekaligus tokoh Nahdlatul Ulama (NU), Kiai Haji Maimun Zubair atau Mbah Moen. Dia mengatakan, dirinya sangat berduka cita atas kepergian sosol yang dinilainya kharismatik tersebut.

"Iya tadi saya sudah posting (di Instagram).Masyarakat Jabar dan saya sebagai gubernur sangat berduka cita," ungkap Emil, sapaan akrabnya ketika ditemui di Jatinangor, Selasa (6/8/2019).

AYO BACA : Siaga Kekeringan, Jabar Petakan Solusi Jangan Pendek dan Menengah

"Tidak banyak ulama besar yang kharismatik, yang diterima semua pihak," tambahnya.

Emil mengenang, kharisma Mbah Moen membuat nasihat-nasihatnya kerap menjadi teladan bagi banyak pihak. Termasuk bagi dirinya yang sempat mendapat doa khusus dari almarhum.

AYO BACA : Ridwan Kamil Apresiasi Opera Ciung Wanara

"Semua pihak yang di pilpres pun semua dapat nasihatnya, saya juga sama, di foto (yang diunggah ke Instagram) itu dulu nama saya didoakan khusus dan alhamdulillah doa-doanya dikabul," ungkapnya.

Dia mengatakan, sosok pengayom seperti Mbah Moen sangat dibutuhkan di masa yang akan datang. Dirinya juga mendoakan pihak yang ditinggalkan agar diberi kesabaran.

"Kami sangat kehilangan, mudah-mudahan jadi sosok panutan, dicari sosok seperti Mbah Moen di masa depan, yang mengayomi semua pihak. Semoga yang ditinggalkan diberi kesabaran," pungkasnya.

AYO BACA : Emil Pastikan Tak Ada Penjualan Hewan Kurban di Trotoar dan Pinggir Jalan

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ayobandung.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ayobandung.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement