Sabtu 20 Jul 2019 13:50 WIB

Golkar Ajukan Lima Nama Calon Menteri kepada Jokowi

Kabinet Jokowi diprediksi akan diisi oleh orang-orang nonpartai

Rep: Ronggo Astungkoro/ Red: Dwi Murdaningsih
Jubir Poros Muda Partai Golkar Andi Sinulingga memberikan keterangan pers di Jakarta, Selasa (5/1).
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Jubir Poros Muda Partai Golkar Andi Sinulingga memberikan keterangan pers di Jakarta, Selasa (5/1).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua DPP Partai Golkar, Andi Sinulingga, mengungkapkan, partainya mengajukan lima nama kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai calon menteri. Dia menyerahkan keputusan penunjukkan menteri sepenuhnya kepada Jokowi.

"Kita ada lima nama. Orangnya rahasia partai. Pak Airlangga sudah pasti lah. Beliau kan ketua partai. Pak Agus Gumiwang juga kader terbaik partai," ujar Andi usai mengikuti kegiatan diskusi di Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (20/7).

Baca Juga

Menurutnya, Golkar memilih untuk realistis dengan hanya mengirimkan lima nama tersebut. Andi menuturkan, Golkar baru akan mengajukan nama kembali apabila Jokowi yang meminta. Ia memprediksi, kabinet Jokowi ke depan akan diisi oleh orang-orang nonpartai.

"Anda lihat saja. Nggak mungkin semuanya dari partai. Kita lihat saja sekarang komposisinya. Yang berjuang untuk Pak Jokowi kan bukan hanya orang partai saja, banyak yang berjuang," ucapnya.

Ia menjelaskan, kebutuhan Jokowi untuk kabinetnya ke depan tidak semua bisa dipenuhi oleh orang-orang partai. Jokowi, kata dia, perlu orang-orang di luar partai yang memiliki fokus di suatu bidang untuk dijadikan sebagai menteri.

"Banyak (orang partai), tapi tidak cukup. Menyerahkan seluruhnya ke partai politik itu tak cukup," kata dia.

Andi juga menuturkan, penunjukkan nama-nama menteri semuanya ada di tangan Jokowi. Golkar, kata dia, tidak menargetkan kursi menteri mana yang ingin mereka dapatkan ke depan dan menyerahkan seluruhnya kepada presiden terpilih pada Pemilu 2019 tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement