Kamis 23 May 2019 12:23 WIB

Sopir Truk yang Jatuh ke Jurang dI Nagreg Meninggal

Sebelumnya saat dicari Basarnas sopir truk tak ditemukan.

Rep: M Fauzi Ridwan/ Red: Muhammad Hafil
Jajaran Satlantas Polres Bandung meninjau jalur Nagreg yang akan dilewati pemudik pada saat jelang hari Raya Idul Fitri, Jumat (3/5).
Foto: Republika/Fauzi Ridwan
Jajaran Satlantas Polres Bandung meninjau jalur Nagreg yang akan dilewati pemudik pada saat jelang hari Raya Idul Fitri, Jumat (3/5).

REPUBLIKA.CO.ID, SOREANG--Dede Koswara, sopir truk yang masuk ke jurang sedalam 25 meter di jalan Cikaledong, Desa Ciherang, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Rabu (22/5) malam ditemukan meninggal dunia. Sebelumnya, yang bersangkutan tidak ditemukan saat truk tersebut masuk ke jurang.

Humas Basarnas Jawa Barat, Joshua Banjarnahor mengatakan korban berhasil ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Sedangkan bangkai truk berhasil dievakuasi sekitar pukul 09.20 WIB oleh petugas yang diterjunkan.

Baca Juga

"Sopir ditemukan meninggal dunia. Bangkai truk berhasil dievakuasi jam 09.20 WIB," ujarnya melalui sambungan telepon, Kamis (23/5). 

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari Satlantas Polres Bandung, truk diduga mengalami rem blong saat melintas dijalur turunan Nagreg sehingga masuk ke dalam jurang.

Kasatlantas Polres Bandung, AKP Hasby Ristama mengatakan kendaraan truk tersebut melaju dari arah Bandung menuju Tasikmalaya. Saat berada di Cikaledong, diduga truk mengalami rem blong dan oleng sehingga tidak bisa dikendalikan oleh sopir.

"Kendaraan terbalik, menabrak rumah warga dan kemudian menabrak tembok jembatan dan tercebur ke sungai sedalam kurang lebih 25 meter," ujarnya melalui sambungan telepon. 

Ia mengungkapkan, kerugian yang diakibatkan kejadian tersebut, menurutnya truk mengalami kerusakan termasuk rumah warga. Menurutnya, jalur Nagreg tersebut memiliki jalanan yang menurun dan berbelok satu arah. 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement