REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Calon wakil presiden nomor urut dua Sandiaga Uno berkunjung ke sejumlah titik di Kota Padang, Sumatra Barat, Rabu (5/1). Sandi mengatakan ia diundang oleh para relawan pascapemilihan umum serentak April lalu untuk bersilaturahim.
"Saya senang sekali bertemu relawan masyarakat Sumbar. Kami hasilnya baik di Sumbar. Kami ingin ucapkan makasih atas kepercayaan kepada kami," kata Sandi usai sholat zuhur di Masjid Raya Sumatra Barat, Padang.
Berdasarkan hasil quick count atau hitung cepat dari lembaga survei nasional Charta Politika, Prabowo-Sandi akan meraup suara 87,63 persen di Sumbar. Sementara pasangan nomor urut satu Joko Widodo-Ma'ruf Amin hanya meraup 12,37 persen suara di Sumbar.
Sandi menyebut suaranya cukup unggul dibandingkan Jokowi-Ma'ruf di Sumbar karena masyarakat Ranah Minang ingin ada perubahan di Indonesia. Yaitu terwujudnya Indonesia yang adil dan makmur.
Setelah shalat zuhur di Masjid Raya Sumbar, Sandi makan siang di Rumah Makan Silungkang yang terletak di depan Stasiun Padang, Simpang Haru, Sawahan.
Sekitar pukul 14.00, ia akan berkunjung PPK Kecamatan kuranji yang berlokasi di Kantor KAN Kuranji, Jl. Kuranji, Pasar Ambacang. Sejam setelah itu, Sandi menghadiri syukuran pemenangan dan konsolidasi Relawan Prabowo-Sandi Sumatra Barat di halaman kantor DPD Gerindra Sumbar.
Kemudian, Sandi akan hadir sebagai pembicara pada acara Dialog Penciptaan Lapangan Kerja OK OCE di Kubik Koffie. Terakhir sekitar pukul 17.30 WIB, politikus Partai Gerindra itu akan hadir berorasi untuk memberikan semangat kepada relawan Sekber yang mengawal C-1 Prabowo-Sandi di Gedung Citra Swalayan Gunung Pangilun. Dari sana, Sandi akan kembali ke BIM untuk bertolak pulang ke Jakarta.