REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua MPR RI Zulkifli Hasan menyikapi penghitungan cepat yang telah dilakukan sejumlah lembaga survei pascapencoblosan 17 April 2019 kemarin. Ia mengimbau kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk segera mempercepat proses penghitungan. "Ini agar kepastian bisa didapat sesegera mungkin," kata Zulkifli di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (18/4).
Ia juga meminta KPU untuk menampilkan hasil penghitungan manual dan C1 di laman resmi KPU. Hal itu dinilai penting agar transparansi dan pemilu yang jujur, adil, dan terbuka bisa terwujud. "Sehingga hasilnya bisa legitimate dan dipercaya oleh masyarakat luas. Jadi sekali lagi saya mengimbau KPU untuk segera menyelesaiakn tugas-tugasnya," tutur ketua umum PAN itu.
Selain itu, ia juga meminta kepada Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) untuk segera merespons dugaan kecurangan pemilu kepada masyarakat. Hal itu dinilai penting agar tidak terjadi kesalahpahaman di masyarakat.
"Kalau ada yang dianggap kecurangan-kecurangan, Bawaslu, aparat penyelenggara pemilu lainnya untuk segera merespons menjelaskan kepada publik menyampaikan agar tidak terjadi kesalahpahaman, agar cepat, responsnya cepat," tuturnya.