Kamis 11 Apr 2019 19:53 WIB

TKN Optimistis Ada Gagasan Baru pada Debat Kelima

Debat kelima atau terakhir akan digelar pada Sabtu (13/4).

Sekertaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto melakukan konsolidasi dan kampanye di Labuan Bajo, NTT, Rabu (10/4).
Foto: republika/Dian Fath Risalah
Sekertaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto melakukan konsolidasi dan kampanye di Labuan Bajo, NTT, Rabu (10/4).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin Hasto Kristiyanto optimistis akan ada gagasan dan pernyataan baru yang akan disampaikan capres 01 Joko Widodo pada debat capres kelima. Debat kelima atau terakhir akan digelar pada Sabtu (13/4).

Debat Capres kelima ini akan menampilkan tema, ekonomi dan kesejahteraan sosial. "Saya meyakini akan ada hal-hal baru yang akan disampaikan Pak Jokowi. Bukan hanya diksi baru, tapi juga gagasan baru yang merupakan hasil perenungan," kata Hasto Kristiyanto, menjawab pertanyaan wartawan, di Media Center Cemara, Menteng, Jakarta, Kamis (11/4).

Baca Juga

Hasto menegaskan, cebat capres kelima ini akan menjadi puncak dari rangkaian lima Debat Capres yang diselenggarakan KPU menjelang Pemilu 2019. Hasto menyatakan, optimistis, Jokowi akan tampil lebih unggul pada Debat Capres kelima ini karena memiliki pengalaman empirik dan sejumlah prestasi dari pencapaian hasil pembangunan yang dilakukan pemerintah selama sekitar 4,5 tahun terakhir.

Di sisi lain, Hasto juga melihat, cawapres 01 KH Ma'ruf Amin, saat tampil pada Debat Capres ketiga, mampu memberikan efek kejut bahwa dirinya adalah sosok pemimpin yang berpengalaman dan memiliki rekam jejak yang panjang. "Kiai Ma'ruf mampu menggunakan diksi-diksi milenial yang ternyata sesuai dengan harapan para pemuda," tuturnya.

Karena itu, Hasto optismistis pada Debat Capres kelima akan ada gagasan dan pernyataan baru dari Joko Widodo dan KH Ma'ruf Amin, sesuai dengan tema yang ditampilkan KPU yakni ekonomi dan kesejahteraan sosial.

sumber : Antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement