REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Calon Presiden (Capres) Nomor Urut 1, Joko Widodo (Jokowi) menargetkan kemenangan 70 persen di Malang Raya (Kota Malang, Kabupaten Malang dan Kota Batu). Target ini telah disampaikannya kepada Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Malang Raya, Wanedi.
Menurut Jokowi, Malang Raya sempat memenangkannya sekitar 60 persen pada Pilpres 2014. "Dan tahun 2019 minimal 70 persen. Setuju? Wanedi (juga) sudah sampaikan tadi. Minimal (ya), minimal, minimal!" tegas Jokowi saat berkampanye di GOR Ken Arok, Kota Malang, Senin (25/3) malam.
Jokowi juga menyatakan, akan segera langsung menghubungi Ketua TKD Malang Raya pada 17 April sore nanti. Dia akan menanyakan hasil Pilpres di wilayah tersebut sesuai target atau tidak.
Namun ia yakin mampu mengumpulkan kemenangan sebanyak 70 persen berdasarkan antusiasme simpatisan yang hadir di GOR Ken Arok, tadi malam. "Kalau enggak dapat kebangetan," jelas Jokowi.
Di sisi lain, Jokowi juga menyampaikan, agar tidak ada lagi warga yang menjadi golongan putih (golput). Dia berharap para simpatisan yang hadir dapat mengajak kelompok golput untuk ikut berpartisipasi dalam Pilpres mendatang.
"Ajak ke TPS dan pakai baju putih karena yang akan dicoblos bajunya putih. Putih adalah kita, kita adalah putih. Dari awal memang kita sudah pakai putih," tambah dia.