Senin 18 Mar 2019 10:05 WIB

Ibu Negara Iriana Coba Naik MRT

Penumpang mengajak Ibu Negara berswafoto.

Rep: Novita Intan Sari/ Red: Friska Yolanda
Ibu Negara Iriana bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan kunjungan uji coba MRT dari Bunderan HI menuju Lebak Bulus, Senin (18/3).
Foto: Republika/Novita Intan
Ibu Negara Iriana bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan kunjungan uji coba MRT dari Bunderan HI menuju Lebak Bulus, Senin (18/3).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pagi ini Ibu Negara Iriana Jokowi menumpangi langsung moda raya transportasi (MRT) Jakarta. Iriana naik MRT Jakarta dari Stasiun Bundaran HI ke Lebak Bulus.

Berdasarkan pantauan Republika.co.id, Ibu Negara Iriana datang pukul 09.30 WIB mengenakan pakaian merah, langsung duduk di area depan gerbong pertama MRT. Iriana didampingi oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, dan ibu para pejabat lainnya. 

Baca Juga

Sepanjang perjalanan menuju Lebak Bulus, Iriana mengajak para penumpang untuk mengobrol. Bahkan, para penumpang sempat mengajak Ibu Negara berswafoto. 

photo
Ibu Negara Iriana bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan kunjungan uji coba MRT dari Bunderan HI menuju Lebak Bulus, Senin (18/3).

Fase pertama MRT sebanyak 13 stasiun yang tersebar dari Bundaran Hotel Indonesia hingga Lebak Bulus. Total jarak yang ditempuh melalui 13 stasiun tersebut adalah sejauh 16 kilometer. Adapun waktu yang dihabiskan dalam satu kali perjalanan selama 30 menit. 

PT MRT Jakarta akan melakukan uji coba untuk publik selama dua pekan ke depan dari 12 sampai 24 Maret. Setiap harinya PT MRT akan menyediakan kuota penumpang yang berbeda. Pada 12 Maret sebanyak 4.000 orang, 13 Maret 8.000 orang, 14 Maret 12 ribu orang, 15 Maret 16 ribu orang, 16 Maret 20 ribu orang, 17 Maret 24 ribu orang dan 18-24 Maret 28.800 orang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement