Senin 11 Feb 2019 18:15 WIB

TKN: Jokowi tak Masalah Tampil Debat tanpa Kisi-Kisi

TKN memastikan capres Joko Widodo siap menghadapi debat kedua nanti.

Rep: Rizkyan Adiyudha/ Red: Ratna Puspita
 Arya Sinulingga (kiri)
Foto: Antara/Ismar Patrizki
Arya Sinulingga (kiri)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim Kampanye Nasional Koalisi Indonesia Kerja (TKN KIK) tidak mempermasalahkan debat calon presiden (capres) yang berjalan tanpa adanya kisi-kisi pertanyaan. TKN memastikan capres Joko Widodo siap menghadapi debat kedua nanti.

"Ya siaplah, beliau mengerjakan jadi nggak akan ngambang datanya," kata Juru Bicara TKN KIK Arya Sinulingga di Jakarta, Senin (11/2).

Baca Juga

Arya mengungkapkan, tim telah memberikan materi kepada capres Jokowi untuk dipelajari. Ketua DPP partai Perindo itu mengatakan, materi yang diberikan sesuai dengan tema yang akan diperdebatkan nanti.

Selain itu, ia mengatakan, ada materi tambahan seperti apa yang akan dikerjakan serta, apalagi target besarnya ke depannya. "Jadi, secara materi sih sudah oke ya sudah mantep," kata Arya Sinulingga.

Arya mengungkapkan, data yang didapatkan Jokowi berasal dari kementerian. Namun, dia menambahkan, ada beberapa data serta masukan juga didapatkan dari rekan-rekan LSM. Jokowi, dia melanjutkan, juga mendapatkan masukan dari para aktivis lingkungan dan pegiat-pegiat energi terbarukan.

Melihat masukan materi yang telah diberikan, Arya yakin capres pejawat akan tampil penuh optimisme. Tapi, dia enggan memaparkan 'senjata' yang akan digunakan dalam debat kedua manti. Menurutnya, hal itu dirahasiakan agar menjadi kejutan bagi masyarakat.

Debat kedua pilpres akan digelar pada Ahad (17/2) nanti di Hotel Sultan, Jakarta. Peserta debat adalah calon presiden (capres) yang akan membahas tema energi, pangan, infrastruktur, sumber daya alam, dan lingkungan hidup.

Sementara, KPU menegaskan, agar semua panelis dan moderator untuk debat kedua hingga debat terakhir pemilihan presiden (pilpres) harus berkomitmen tidak membocorkan kisi-kisi soal. Komitmen ini ditegaskan dalam pakta integritas yang harus ditandatangani oleh semua panelis dan moderator.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement