REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Bencana banjir bandang menerjang sejumlah titik di Kota Sukabumi pada Ahad (13/1) sore hingga malam hari. Dampaknya sejumlah rumah dikabarkan terdampak bencana tersebut.
Informasi yang diperoleh menyebutkan, bencana tersebut terjadi di sejumlah kecamatan seperti Kelurahan Kebonjati Kecamatan Cikole dan Kelurahan Sriwedari, Kecamatan Gunungpuyuh. Hingga kini petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sukabumi melakukan penanganan di lokasi bencana.
‘’Informasi sementara banjir di Kelurahan Kebonjati, Cikole,’’ ujar Kepala Unsur Pelaksana BPBD Kota Sukabumi Asep Suhendrawan kepada wartawan Ahad malam. Wilayah tersebut terkena banjir akibat meluapnya aliran Sungai Cileles.
Banjir bandang juga kata Asep dilaporkan terjadi di Gang Titiran Kelurahan Sriwedari, Kecamatan Gunungpuyuh. Lokasi banjir tepatnya berada di sekitar sekolah SMK AMS. Bahkan banjir di kawasan ini sempat terekam oleh kamera warga dan menyebar di masyarakat.
Kepala Seksi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kota Sukabumi Zulkarnain Barhami mengatakan, bencana banjir ini terjadi ketika wilayah Sukabumi diguyur hujan deras sejak Ahad sore. Dampaknya aliran sungai meluap dan mengenai rumah warga di sekitar sempadan sungai.
Zulkarnain menambahkan, hingga kini petugas masih berada di lokasi kejadian untuk penanganan dan pendataan rumah terdampak bencana. Misalnya di Kelurahan Kebonjati untuk sementara dilaporkan ada sebanyak 17 unit rumah terdampak. Namun petugas masih melakukan pengecekan terkait jumlah pasti rumah yang terdampak banjir.