Jumat 04 Jan 2019 19:01 WIB

Ombudsman: Republika Mitra Pengawas Pelayanan Publik

Teguh berharap Republika tetap independen.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Budi Raharjo
Republika.
Foto: Republika
Republika.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Perwakilan Ombudsman RI Jakarta Raya, Teguh Nugroho memberikan ucapan selamat kepada Republika yang pada Jumat 4 Januari 2019 ini memasuki usianya yang ke-26. Teguh berharap Republika tetap menjadi media kaum intelektual yang menjadi penyeimbang tiga pilar kekuasaan lainnya.

Menurut Teguh, sejak kelahirannya 26 tahun lalu, Republika telah mampu membuktikan dirinya sebagai kekuatan atau pilar keempat demokrasi. "Selamat Milad yang ke-26 Republika. Seperti saat lahirnya 26 yang lalu sebagai media kaum intelektual yang menjadi kekuatan penyeimbang tiga pilar kekuasaan lainnya," kata Teguh saat dihubungi, Jumat (4/1).

Menurut Teguh, selama perjalanan 26 tahunnya, Republika mampu bertindak sebagai //watch dog// bagi pemerintahan manapun. Teguh menambahkan, independensi Republika harus terus dijaga agar selalu bisa menjadi mitra bagi pengawas pelayanan publik.

"Republika selalu mampu membuktikan dirinya sebagai kekuatan ke 4 (4 estate) dalam melakukan pengawasan terhadap pemerintahan manapun. Fungsi pemerintahan adalah pelayan publik, dan Republika selalu menjadi mitra para pengawas pelayanan publik yang independen," jelas Teguh.

Teguh berharap kedepannya Republika terus maju dan unggul dalam menghasilkan karya-karya jurnalistik. "Maju terus Republika," tutur dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement