Rabu 19 Dec 2018 11:04 WIB

Mahasiswa UBSI Belajar Tips Hadapi Persaingan Era Disrupsi

BA Journey 2018 diikuti mahasiswa Prodi Administrasi Bisnis.

Mahasiswa Prodi Administrasi Bisnis UBSI mengikuti kegiatan BA Journey 2018.
Foto: Dok UBSI
Mahasiswa Prodi Administrasi Bisnis UBSI mengikuti kegiatan BA Journey 2018.

REPUBLIKA.CO.ID, CIANJUR -- Mahasiswa Program Studi (Prodi) Administrasi Bisnis Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) mengikuti kegiatan Business Of Administration Journey 2018.

Kegiatan yang lebih dikenal dengan BA Journey 2018 ini diselenggarakan di Villa Yayasan Putera Bahagia, Cimacan, Cianjur, Jawa Barat. Kegiatan yang bertemakan ‘Kuliah Cepat Kerjapun Menanti’ diselenggarakan menjadi empat sesi, dan dilaksanakan 3-6 Desember 2018.

Menurut Ketua Program Studi Administrasi Bisnis UBSI, Suparman,  kegiatan tersebut bertujuan  memberikan tips dan  pengetahuan kepada mahasiswa Prodi Administrasi Bisnis dalam menghadapi persaingan era disrupsi. “Sehingga, lulusan UBSI  memiliki kompetensi untuk menghadapi era disrupsi,” ujarnya dalam rilis yang diterima Republika.co.id, Selasa (18/12).

Suparman menambahkan,  kegiatan ini ditujukan bagi mahasiswa aktif yang sedang duduk di semester 3. Mereka berasal  dari beberapa kampus UBSI, antara lain UBSI Salemba, UBSI Jatiwaringin, UBSI Margonda, UBSI Ciledug, UBSI Cengkareng, UBSI Dewi Sartika dan UBSI Fatmawati.

“Rangkaian acara pada kegiatan BA Journey 2018 antara lain seminar, dan juga diselenggarakannya beberapa perlombaan bagi peserta yang hadir di kegiatan ini,”  ujar Suparman.

Seminar-seminar pada kegiatan ini antara lain seminar tentang Strategi menggali Potensi Diri Menjadi Pribadi Unggul dan Tangguh di Era disuptif yang disampaikan oleh Setiadi, MKom selaku pemateri. Lalu dilanjutkan oleh seminar Handling Business Chores in Our Daily Live yang disampaikan oleh Agus Priadi MPd.

Setelah itu,  pemaparan materi dilanjutkan oleh Heri Kuswara MKom yang menjelaskan bagaimana menjadi seorang entrepreneur sukses sebelum lulus kuliah. Acara ditutup dengan materi tentang upaya meningkatkan kapasitas keilmuan di perguruan tinggi dalam meraih prestasi di era disrupsi  yang disampaikan oleh Wangsit Supeno MM, CHA, CHt, Cl sebagai seorang motivator.

Adapun perlombaan yang diselenggarakan di kegiatan ini antara lain perlombaan Speed Typing, Excellent With Ms. Excel, English Business Correspondence, Speech Contest, Presentation Skill, Creative Design and Sensational Presentation dan Business Plan.

“Kegiatan ini ditutup dengan penobatan King and Queen BA Journey 2018 dari masing-masing kampus di malam puncak. King And Queen yang terpilih diharapkan dapat menjadi perwakilan mahasiswa Prodi Administrasi Bisnis yang dapat memberikan pengaruh-pengaruh positif bagi teman dan lingkungan sekitarnya,” jelas Suparman.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement