Selasa 30 Oct 2018 21:12 WIB

Ini Langkah Menhub Terkait Jatuhnya Lion Air JT-610

Sanksi akan diberikan kepada pihak yang bersalah.

Rep: Imas Damayanti/ Red: Muhammad Hafil
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Soemadi memberikan keterangan pada wartawan, terkait insiden jatuhnya Pesawat Lion JT 610, di posko terpadu Bandara Soekarno Hatta, Senin (29/10) Tangerang.
Foto: Republika/Muslim AR
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Soemadi memberikan keterangan pada wartawan, terkait insiden jatuhnya Pesawat Lion JT 610, di posko terpadu Bandara Soekarno Hatta, Senin (29/10) Tangerang.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dalam keterangan persnya, Selasa (30/10),  menyatakan, akan melakukan inspeksi terhadap sembilan pesawat Lion Air tipe Boeing 737 Max 8. Salah satu dari kesembilan pesawat tipe tersebut ialah Lion Air JT-610 yang jatuh di perairan Tanjung Karawang, Senin (29/10).

Dalam keterangannya, sejauh ini belum ada sanksi yang diberikan terhadap Lion Air terkait jatuhnya pesawat Lion Air JT-610. Hanya saja ia menjelaskan, untuk menindaklanjuti kejadian ini agar tidak terjadi hal serupa, ia akan melakukan inspeksi kepada sembilan pesawat Lion Air tipe Boeing 737 Max 8.

"Pada saat ini kita (Kementerian Perhubungan) akan melakukan inspeksi terlebih dahulu ke pesawat bertipe tersebut," ujarnya.

Menurutnya, inspeksi itu dilakukan berupaya mengetahui apakah pesawat tersebut dalam kondisi bermasalah atau sebaliknya. Ia menyebut, langkah itu juga akan melibatkan dukungan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) terkait rekam jejak penerbangan sejumlah pesawat terkait.

Lanjutnya ia menyebut, jika dalam proses lebih lanjut terdapat kesalahan yang ditemukan, sanksi bisa diberikan tergantung kepada pihak mana yang bersalah. Setelah melalui upaya inspeksi, kesalahan dan sanksi bisa diberikan antara lain kepada divisi manajemen, kru, direksi ataupun pesawat itu sendiri.

"Kita belum tahu kesalahan ada di mana, sanksi tentunya akan diberikan bisa saja kepada manajemen, kru, direksi atau bahkan pesawat itu sendiri," katanya.

Sebagai informasi, pesawat Lion Air JT-610 merupakan pesawat baru yang dimiliki Lion Air sejak Agustus silam. Pesawat Lion Air JT-610 mengangkut 189 penumpang dan kru dan jatuh di perairan Tanjung Karawang. Sejauh ini belum ada kabar terkait penyebab jatuhnya Lion Air JT-610.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement