Jumat 05 Oct 2018 00:49 WIB

Generasi Milenial Diajak Tebarkan Kampanye Positif

Anak muda diminta tak Golput.

Presiden RI, Jokowi saat mengunjungi lokasi terdampak bencana gempa dan tsunami di Palu.
Foto: Republika TV/Fakhtar Khairon Lubis
Presiden RI, Jokowi saat mengunjungi lokasi terdampak bencana gempa dan tsunami di Palu.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Sejumlah kalangan milenial Majalengka, Jawa Barat yang mengatasnamakan Komunitas Indonesia Cinta Jokowi (KITA Jokowi), mengadakan sharing opinion kinerja pejawat yang kembali maju di Pilpres 2019. KITA Jokowi juga mengajak semua generasi milenial aktif di media sosial menyampaikan kepada masyarakat kinerja Pak Jokowi secara positif. 

Dalam acara Disko (Diskusi Kopi) KITA Jokowi, generasi milenial Majalengka sangat antusias membicarakan kinerja Presiden Jokowi dan isu-isu nasional terkini. Diskusi mendapat respons positif dari generasi milenial Majalengka.

Koordinator Nasional KITA Jokowi Ichya Halimudin, menyampaikan prestasi kinerja Presiden Jokowi dapat terlihat dan terasa di masyarakat. "Rakyat jelas melihat dan merasakan hasil kerja dari Pak Jokowi, saya berharap generasi milenial di Majalengka mendukung Pak Jokowi periode 2019-2024 mendatang,” tegas Ichya, Kamis (4/10).

Pada kesempatan yang sama Koordinator wilayah Provinsi Jawa Barat, Aam Acep Amirudin menjelaskan sebagai generasi milenial khususnya Jawa Barat, harus terlibat aktif dalam perhelatan demokrasi lima tahun sekali ini. 

"Anak muda Jabar, jangan apolitis, jangan golput, ayo suarakan keberhasilan Pak Jokowi, kita bersatu dukung Pak Jokowi" ujar Acep.

Saat ini bedasarkan hasil berbagai lembaga survei, menunjukkan bahwa tingkat kepuasan masyarakat terhadap pemerintahan Presiden Jokowi selalu diatas 60 persen.  "Gunakan handphone kita untuk menyebarkan hal positif tentang Pak Jokowi, apalagi KITA Jokowi memiliki program Hotspot berjalan" ujar Ichya.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement