REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setelah memunculkan nama Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta M Taufik, Partai Gerindra memunculkan nama baru untuk menjadi pengganti Sandiaga Uno, sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta. Nama yang kali ini dimunculkan oleh Gerindra adalah Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, yang merupakan keponakan dari Prabowo Subianto.
Wakil Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Andre Rosiade mengatakan M Taufik merupakan calon tunggal yang diajukan oleh Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Gerindra DKI Jakarta. Namun, ada usulan lain dari sayap Partai Gerindra dan kalangan internal untuk mengajukan nama Sara.
Sara dianggap sebagai sosok muda yang mewakili generasi milenial. Ia juga memiliki pengalaman sebagai Anggota Komisi VIII DPR RI. Dalam menjalani karirnya sebagai politikus, Sara dianggap sarat prestasi. "Sebagai (anggota) DPR RI, pemikirannya baik dan bagus. Ya kenapa tidak? Mas Anies didampingi generasi muda seperti Mba Sara," ujarnya.
Kendati demikian, hingga kini belum ada keputusan dari Partai Gerindra pusat terkait nama calon pengganti Sandiaga. Menurut Andre, hal itu menjadi hak mutlak Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Andre juga belum mengetahui mengetahui adanya perjanjian antara Prabowo dan Ketua Umum PKS Shohibul Iman untuk menyerahkan kursi wagub kepada PKS. Menurut dia, hal itu masih sebatas klaim, karena Prabowo hingga kini belum memberikan pernyataan apapun.
"Pak Prabowo belum memberi keputusan apapun di internal kita," ujar Andre.