Senin 10 Sep 2018 13:30 WIB

Anies Resmikan Mural Seniman Kolombia

Sebagian mural menggambarkan ciri khas kota Jakarta, yakni ondel-ondel.

Rep: Sri Handayani/ Red: Esthi Maharani
Ondel-ondel
Foto: republika/Yoriestafnenda
Ondel-ondel

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan meresmikan mural hasil karya seorang seniman asal Kolombia bernama Ledania. Pembuatan mural merupakan program kerja sama antara Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dengan Kedutaan Besar (Kedubes) Kolombia.

Dalam acara tersebut, Anies bersama Lediana melihat hasil karya yang dipamerkan.  Sebagian mural menggambarkan ciri khas kota Jakarta, yakni ondel-ondel. Anies berharap kerja sama keduanya bisa menjadikan Jakarta sebagai media untuk seniman Kolombia menuangkan karya-karya mereka.

“Kita sudah lihat hasilnya dan saya sampaikan tadi bahwa rencana kita untuk menjadikan Jakarta sebagai kanvas seni dan budaya akan kita teruskan dan ini adalah salah satu milestonenya,” ujar Anies di Taman Ismail Marzuki, Cikini-Jakarta Pusat, Senin (10/9).

Pemprov DKI Jakarta juga bekerja sama dengan pihak lain terkait pembuatan mural, terutama untuk menyambut Asian Games XVIII dan penataan kampung. Ia ingin dengan dukungan Pemprov DKI Jakarta, seluruh warga Jakarta bisa mengembangkan kreativitasnya.

“Kita ingin ini diteruskan dan saya ingin mengharapkan kepada seluruh warga manfaatkan kreativutas yang ada di lingkungan kita,“ tutur Anies.

Anies meminta Ledania mengajak para seniman Kolumbia supaya terus membuat mural dan menjadikan Jakarta semakin Indah dengan warna-warni. “Tadi saya mengundang Ibu Ledania untuk bisa bertemu berinteraksi dengan para pelukis mural di Indonesia dan pekukis-pelukis mural Indonesia tidak kalah hebat,” katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement