Jumat 24 Aug 2018 17:16 WIB

Ginandjar Kartasasmita Berpesan Agar Agus Berhati-hati

Ginandjar berharap Agus tak mudah tergoda saat menjabat menteri.

Ginandjar Kartasasmita.
Foto: Republika/Yasin Habibi
Ginandjar Kartasasmita.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan Menko Ekonomi Keuangan dan Industri (Menko Ekuin)  Ginandjar Kartasasmita menghadiri pelantikan putranya Agus Gumiwang menjadi Menteri Sosial. Ia merasa bangga bisa menyaksikan putranya sebagai menteri. Ginandjar juga memberi pesan agar anaknya berhati-hati.

"Saya terharu dan bangga," kata Ginandjar usai acara pelantikan Agus Gumiwang sebagai Menteri Sosial Kabinet Kerja di Istana Negara Jakarta, Jumat (24/8).

Kunjungan ke Istana Negara ketika menyaksikan pelantikan putranya kemudian mengingatkan dirinya yang pernah beberapa kali dipercaya pemerintah menjadi menteri. "Saya mendapat kepercayaan dari pemerintah untuk menjadi menteri, saya terharu dan bangga. Saya ingat dilantik di Istana ini barang kali lima kali," katanya.

Ketika ditanya apakah Agus Gumiwang memiliki kapasitas menjadi menteri, Ginandjar mengatakan ia tidak bisa menilai. Pihak yang bisa menilai adalah yang mengangkat atau Presiden. "Saya tidak bisa menilai kan yang menilai Bapak Presiden," katanya.

Kepada pejabat baru termasuk putranya ia berpesan bahwa jalan yang ditempuh seseorang sudah ditetapkan Tuhan. "Apapun usaha kita, ada yang lebih tinggi yang menentukan," katanya.

Ia juga berpesan bahwa kepercayaan atau amanat dari rakyat melalui presiden merupakan kepecayaan harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. "Ketiga, menjadi pemimpin banyak lika-likunya,  bisa tersandung sehingga harus hati hati, jangan mudah tergoda," kata Ginandjar.

Agus Gumiwang Kartasasmita resmi menjabat sebagai Menteri Sosial menggantikan Idrus Marham yang mengundurkan diri hari ini, Jumat (24/8). Pelantikan Agus Gumiwang dilakukan pada sore hari ini di Istana Negara, Jakarta oleh Presiden Joko Widodo.

Pelantikan Agus Gumiwang berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 148 P tahun 2018 tentang pemberhentian dan pengangkatan Menteri Sosial kabinet kerja dalam sisa masa jabatan periode tahun 2014-2019. Usai pembacaan keputusan presiden, Agus Gumiwang mengucapkan sumpah jabatan di hadapan Presiden Joko Widodo. Kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement