Senin 02 Jul 2018 17:49 WIB

Dokter tak Temukan Luka Tenggelam di Tubuh Nining

Sehari setelah ditemukan Nining masih belum mau berbicara.

Rep: Riga Iman/ Red: Indira Rezkisari
Nining dibawa dari rumahnya ke RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi untuk menjalani perawtan karena lemas tidak mau makan Senin (2/6).
Foto: Republika/Riga Nurul Iman
Nining dibawa dari rumahnya ke RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi untuk menjalani perawtan karena lemas tidak mau makan Senin (2/6).

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Tim dokter dari RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi merawat korban yang diduga tenggelam, Nining (53 tahun). Nining 18 bulan lalu dilaporkan tenggelam di Pantai Citepus dan ditemukan sejak Ahad (1/7) dini hari.

Hasil pemeriksaan sementara korban dalam kondisi baik. Nining namun lemah karena tidak mau makan.

‘’Tidak ada tanda luka tenggelam maupun cairan di dalam tubuhnya,’’ ujar Ketua Tim Penanganan Keluhan dan Informasi RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi Wahyu Handriana kepada wartawan Senin (2/7) sore. Hal ini didasarkan pemeriksaan sementara yang dilakukan dokter jaga Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi.

Wahyu menerangkan, rumah sakit menerima pasien atas nama Nining pada Senin siang dengan dibawa oleh aparat kepolisian. Sebelumnya pada Ahad (1/6) Nining sempat dibawa ke rumah sakit namun atas permintaan keluarga dibawa pulang.

 

Menurut Wahyu, hasil pemeriksaan dokter jaga RSUD R Syamsudin pasien tidak mau makan sehingga lemas dan tensi darahnya naik. Penyebab dari tidak mau makan ini masih diperiksa tim dokter.

photo
Kondisi Nining ketika tiba di rumah sakit RSUD R Syamsudin SH Kota Sukanbumi.

Nining juga lanjut Wahyu, belum bisa berkomunikasi secara verbal karena hanya mengangguk. Namun secara umum kondisi kesehatannya masih dan tidak ada hal yang mengkhawatirkan.

Tim medis kata Wahyu, kehilangan riwayat dahulu penyakit yang diderita Nining. Dari keterangan keluarga Nining pernah menderita penyakit gula.

Ketika dilakukan pemeriksaan kadar gulanya juga dinilai normal. ‘’Kini pasien akan dirawat di ruang penyakit dalam untuk pemeriksaan lanjut,’’ imbuh Wahyu.

Nining, warga Kampung Cibunar, RT 05 RW 02, Desa Gedepangrango, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, awalnya dilaporkan tenggelam oleh adik kandungnya dan cucunya kepada tim SAR pada 8 Januari 2017 lalu di Pantai Citepus Kebon Kalapa sekitar pukul 09.00 WIB. Ia berhasil ditemukan setelah ayah Nining bermimpi melihat anaknya dan ingin dijemput di Citepus, Palabuhanratu.

Selanjutnya keluarga berangkat ke Palabuhanratu. Nining berhasil ditemukan keluarga pada pukul 24.00 WIB. Pencarian awalnya dilakukan saudara Nining yang lebih dulu mencari di sekitar Pantai Citepus.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement