REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan menyebut ekonom sekaligus mantan menteri koordinator bidang kemaritiman Rizal Ramli sangat layak menjadi presiden pada pemilihan presiden (pilpres) 2019. Menurut dia, kelayakan Rizal Ramli menjadi presiden ini karena memiliki gagasan-gagasan memajukan Indonesia.
"Kalau mendengar apa yang disampaikan Pak Rizal Ramli, beliau ini sangat layak menjadi presiden 2019 nanti," kata Zulkifli Hasan kepada wartawan saat menerima Rizal Ramli di ruangan ketua MPR RI, Gedung Nusantara, komplek parlemen Senayan, Kamis (3/5).
Namun, Zulkifli tidak bisa memastikan apakah Rizal Ramli akan mendapat tiket capres dari PAN. Ia mengutarakan soal siapa yang nanti memenuhi persyaratan sebagai capres PAN tidak dapat disampaikan sekarang.
Sebab, dia mengatakan, proses politik masih berjalan. "Itu tergantung garis tangan beliau," kata dia.
Zulkifli Hasan mengatakan, komunikasi antartokoh, termasuk yang dia lakukan dengan Rizal Ramli, merupakan hal yang biasa. Apalagi, Zulkifli juga menjabat sebagai ketua MPR.
Sebagai pemimpin di lembaga politik yang menjaga konstitusi, dia mengatakan, tidak ada halangan untuk melakukan komunikasi ke semua pihak, termasuk yang berbeda dukungan, berbeda parpol dan beda dukungan capres dan cawapres.
Perbedaan itu tidak menutup ruang untuk berdiskusi dan berbagi gagasan. "Dalam demokrasi pilkada, pileg dan pilpres itu hal yang biasa. Dalam demokrasi pasti ada kontestasi politik, jadi ketemu antartokoh itu sesuatu yang biasa saja," ujarnya.