Sabtu 31 Mar 2018 22:07 WIB

Selama Libur Paskah Peziarah Makam Sunan Kudus Melonjak

Jumlah peziarah yang terdaftar mencapai 2 ribu hingga 2.500 orang per hari.

Rep: Bowo Pribadi/ Red: Budi Raharjo
Peziarah di makam Sunan Kudus.
Foto: Bowo Pribadi
Peziarah di makam Sunan Kudus.

REPUBLIKA.CO.ID,KUDUS -- Selama libur Paskah, peziarah di makam Sunan Kudus mengalami lonjakan. Dalam dua hari terakhir, jumlah peziarah di makam tokoh Walisongo yang berada di kompleks Masjid Al Aqsa (Masjid Menara), Kudus, Jawa Tengah ini mengalami peningkatan.

Humas Yayasan Masjid Menara dan Makam Sunan Kudus, Denny Nur Hakim mengatakan, pada libur akhir pekan --yang bertepatan dengan hari raya Paskah-- ini jumlah peziarah yang terdaftar mencapai 2 ribu hingga 2.500 orang per hari.

Data ini merupakan data peziarah yang mencatatkan diri dalam buku tamu peziarah. Namun jumlah riil peziarah yang datang dalam dua hari terakhir jauh lebih banyak dibandingkan angka yang tercatat.

Karena memang tidak ada keharusan bagi peziarah untuk mencatatkan diri dalam buku tamu. Selain itu jamak peziarah yang datang berombongan namun hanya beberapa orang peziarah saja yang mengisi buku tamu.

"Termasuk rombongan peziarah yang datang satu keluarga, umumnya hanya salah satu perwakilan saja yang mau mengisi buku tamu yang disiapkan oleh petugas yayasan," ungkap Denny, di sekretariat Yayasan Masjid Menara dan Makam Sunan Kudus, Sabtu (31/3).

Pada hari biasa, lanjutnya, jumlah peziarah ini rata- rata hanya berkisar seribu pengunjung per hari.Ia memperkirakan lonjakan jumlah peziarah di makam Sunan Kudus ini masih akan berlangsung hingga Ahad (1/4) besok. "Karena akhir pekan kali ini juga bertepatan dengan masa libur panjang," tandasnya.

Lonjakan peziarah di makam Sunan Kudus, pada libur panjang akhor pekan ini juga menjadi berkah bagi para pengayuh becak di terminal wisata Bakalan Krapyak, yang berjarak sekira 1 kilometer dari kompleks Masjid Menara Kudus.

Karena rombongan para peziarah yang menggunakan bus harus transit dari terminal ini menuju ke kompleks Masjid Menara dan Makam Sunan Kudus. "Alhamdulillah, dari pagi mondar- mandir terus mengantar peziarah," ungkapnya.

Untuk ongkos becak dari terminal hingga kompleks Makam Sunan Kudus di lingkungan Kauman, para peziarah umumnya membayar ongkos kisaran Rp 5 ribu hingga Rp 10 ribu sekali perjalanan. Tetapi kalau sekali antar penumpangnya dua atau tiga peziarah, terkadang ada yang memberilan ongkos lebih.

Ada yang memberi Rp 10 ribu bahkan ada yang masih memberi ongkos lebih. "Lumayan hari ini sudah dapat Rp 240 ribu," ungkapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement