REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dua orang bocah bernama Sitria Maia (6) dan Muh Rasya Nusi (9) tewas tertimpa longsoran batu di Kelurahan Tenda, Kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo, Jumat (30/3).
Dari pantauan, rumah yang terletak tepat di samping bukit tersebut mengalami kerusakan di bagian atap dan tangga depan rumah akibat longsoran batu yang menimpa kedua bocah tersebut.
Lurah Tenda, Yusran Jibu di Gorontalo mengatakan bahwa kedua bocah tersebut sedang makan bersama nenek mereka tepat di depan rumah saat batu menimpa mereka.
"Saat itu hujan deras dan angin kencang, tiba-tiba sebongkah batu longsor dari tebing yang tepat berada di belakang rumah itu," ujarnya.
Ia menjelaskan bahwa korban pertama yaitu Sitria terkena batu dibagian kepala dan Rasya terkena batu dibagian kaki dan meninggal di rumah sakit.
Korban bernama Sitria kata Yusran, tidak tinggal dirumah tersebut, namun pada saat itu mampir untuk makan bersama neneknya.
"Daerah ini memang rawan longsor batu, sudah tiga kali terjadi longsor namun kali ini menelan korban jiwa," kata dia, lagi.
Yusran mengaku bahwa pihaknya terus melakukan peringatan kepada warga agar segera mengungsi saat terjadi hujan deras, mengingat daerah tersebut rawan longsor.