Ahad 18 Mar 2018 17:22 WIB

Artotel akan Lakukan Aksi Earth Hour Selama Dua Jam

Kegiatan ini diharapkan mampu menggugah pentingnya hemat energi atau listrik

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Fernan Rahadi
Earth Hour
Foto: .
Earth Hour

REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Dalam rangka pelaksanaan Earth Hour 2018 pada 24 Maret 2018 mendatang. Artotel yang ada di Jakarta, Surabaya, Bali dan Yogyakarta akan melakukan kegiatan berbeda. Artotel akan mematikan lampu atau listrik selama 120 menit mulai 20.30-22.30 waktu setempat.

Aksi ini diberi nama 60 +60 Let Thomas Rests Longer. Nama itu diambil dari penempu lampu Thomas Alfa Edison, sekaligus menjelaskan tujuan untuk memberikan kesempatan kepada lampu itu sendiri untuk istirahat lebih lama yaitu 120 menit.

Selama 120 menit padamnya lampu, Artotel menggelar kegiatan Glow in the Dark Painting. Kegiatan itu mengajak tamu-tamu yang hadir untuk berpartisipasi melukis dalam kegelapan, dipimpin langsung Tema Creative setiap cabang Artotel.

Mereka akan membuat sebuah karya interaktif bersama tamu yang hadir. Selain itu, selama 120 menit lampu atau listrik dipadamkan, akan ada promosi berbeda dari masing-masing F&B di seluruh Artotel pada 20.30-22.30.

Asisten Director of Marcom Artotel Group, Yulia Maria, mengaku sangat antusias merayakan Earth Hour 2018, tidak sekadar partisipasi kegiatan global yang dicetusksn WWF tersebut. Karenanya, mereka mengemas gerakan secara kreatif berbau seni selama 120 menit.

"Kami berharap dengan kegiatan yang kami selenggarakan ini dapat menggugah kesadaran para tamu akan pentingnya hemat energi atau listrik, yang dapat mengurangi dampak serius terhadap perubahan iklim," kata Yulia kepada Republika, Ahad (18/3)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement