Senin 05 Mar 2018 05:19 WIB

Ramalan Bill Gates dan Krisis di Depan Kita

Rentang krisis ekonomi pun diprediksi bakal lebih pendek siklusnya.

Bill Gates
Foto: AP
Bill Gates

REPUBLIKA.CO.ID, Oleh: Ahmad Fikri Noor, Intan Pratiwi, Fergi Nadira

Sejumlah menteri ekonomi merespons proyeksi pendiri Microsoft Bill Gates ihwal terulangnya krisis ekonomi global 2008 dalam waktu dekat. Pemerintah Republik Indonesia mengklaim perekonomian nasional dalam kondisi solid.

Pernyataan Gates soal krisis ekonomi terlontar dalam acara tanya jawab di laman Reddit yang berlangsung Kamis pekan lalu. Di acara bertajuk “Ask Me Anything”, para pengguna Reddit bisa bertanya langsung kepada teknopreneur komputer tersebut. Setelah Gates menjawab, pengguna Reddit pun bisa berkomentar soal jawaban Gates.

Pertanyaan yang dilontarkan para pengguna bermacam-macam, mulai dari bagaimana jika Gates terlahir dari keluarga miskin, apa hobinya, komputasi quantum, dan krisis ekonomi. Pertanyaan soal krisis dilontarkan oleh akun jpfg259. "Menurut Anda, apakah dalam waktu dekat krisis finansial seperti 2008 bisa terulang?"

Apa jawaban Gates? Ia menjawab, "Ya, tetapi akan sulit memprediksi kapan tepatnya. Kita beruntung bisa melalui krisis keuangan yang lalu dengan cukup baik. Warren (Buffet) pernah membahas soal krisis ini.

Dan dia lebih mengerti masalah ini daripada saya. Namun, meskipun ada potensi krisis terulang, saya cenderung optimistis bagaimana inovasi dan kapitalisme bisa meningkatkan kualitas manusia di seluruh dunia."

Pertanyaan itu langsung mendapatkan tanggapan ratusan pengguna Reddit lainnya. Tercatat, ada 253 tanggapan terhadap pertanyaan dan jawaban tersebut. Gates tidak memberikan tanggapan lagi setelah menjawab.

Mencermati jawaban Gates tersebut, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution menjelaskan, ramalan terkait krisis keuangan tidak hanya hadir dari Gates. Banyak orang yang berkata akan krisis, tetapi realitas yang ada tidak demikian.

Begitu juga dengan potensi perang dunia ketiga. Berulang kali berbagai pihak memproyeksikan, tetapi kenyataan tak demikian. "Jadi, sudahlah, jangan terlalu risau dengan itu," ujar Darmin di kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Jumat (2/3).

Gubernur Bank Indonesia periode 1 September 2010 hingga 23 Mei 2013 ini mengatakan, perekonomian Indonesia dalam kondisi baik. Meski begitu, Darmin tak menampik, ada bahaya dari krisis global. Untuk itu, dia menilai semua pihak harus memperkuat kerja sama di segala bidang.

"Pokoknya jangan terlalu terpengaruh entah itu Bill Gates atau siapa. Prediksi seperti itu dari dulu selalu ada," kata Darmin.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan menilai proyeksi Gates ihwal terulangnya krisis keuangan 2008 patut dicermati. Menurut Luhut, tanpa ada peringatan dari Gates sekalipun, pemerintah selalu dalam posisi siaga.

Mantan komandan jenderal Komando Pasukan Khusus TNI Angkatan Darat ini menjelaskan, salah satu aspek yang terus dipantau pemerintah dalam mengantisipasi krisis keuangan adalah ekspor-impor. Aspek lain adalah pertumbuhan industri dalam negeri.

Untuk bisa mengantisipasi krisis keuangan, Luhut mengatakan, pemerintah juga tidak menutup mata atas kemajuan teknologi. "Nah, Cina sudah melakukan perubahan-perubahan industri ini. Nah, yang tadi kita bilang, ini perlu ada perubahan teknologi," kata Luhut.

Krisis ekonomi global 2008 meluluhlantakkan ekonomi AS dan juga dunia. Di Negeri Paman Sam, sekitar 8,8 juta pekerjaan hilang. Kekayaan neto rumah tangga di seantero AS juga anjlok lebih dari 19 triliun dolar AS.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement