Rabu 17 Jan 2018 17:48 WIB

Wisatawan Asing di Pantai Selatan DIY Masih Minim

Rep: Eric Iskandarsjah/ Red: Yusuf Assidiq
Pantai Parangtritis.
Foto: Yusuf Assidiq.
Pantai Parangtritis.

REPUBLIKA.CO.ID,  YOGYAKARTA -- Kabupaten Gunungkidul, Kulonprogo, dan Bantul merupakan kabupaten di DIY yang memiliki potensi wisata pantai. Tak heran, destinasi itupun kerap diserbu wisatawan dan membuat beberapa pantai menjadi lautan manusia.

Meski demikian, walaupun DIY merupakan destinasi wisata tingkat dunia, namun tak banyak wisatawan asing yang mengisi liburanya di kawasan pantai selatan. Padahal, DIY adalah destinasi favorit kedua setelah Bali bagi wisatawan asing.

Kepala Dinas Pariwisata DIY, Aris Riyanta, pun mengakui bahwa hingga saat ini wisatawan asing yang singgah ke pantai selatan masih minim. "Ini menjadi tantangan kami untuk dapat membuat wisatwan asing juga tertarik singgah ke pantai-pantau yang ada di DIY," ujarnya kepada Republika.co.id, Rabu (17/1).

Berdasarkan data, lanjutnya, hingga saat ini mayoritas wisatawan asing lebih tertarik untuk menikmati wisata budaya dan wisata heritage, bukan wisata alam seperti pantai. Tak heran, wisatawan asing di DIY lebih jamak di temui di candi, keraton, Taman Sari, dan wisata yang beraroma budaya atau heritage lainya.

Menurutnya, fakta itu bukan berarti bahwa kawasan pantai tak berpeluang untuk menjadi destinasi alternatif bagi wisatawan asing. Hingga saat ini, Dinas Pariwisata DIY bersama Dinas Pariwisata di masing-masing kabupaten pun terus mencari resep agar wisata pantai juga dapat menarik wisatawan asing. "Kita harus mempelajari karakter wisatawan asing," kata dia.

Oleh karena itu, ia pun mendorong kepada setiap pemangku kepentingan agar bersama-sama melakukan terobosan dan peningkatan fasilitas. Ia pun meyakini, pada dasarnya, pasti ada wisatawan asing yang ingin berinterakasi dengan alam dengan mengisi liburan di pantai.

Terlebih, pantai di DIY juga memiliki panorama yang sangat menarik dan memiliki akses yang mudah dijangkau. Apa yang terjadi di DIY ini pun terbilang berbeda dengan wisata pantai di Bali. Pasalnya, destinasi wisata pantai di pulau dewata itu sangat jamak ditemui adanya wisatawan asing yang menikmati liburan.

Artinya, wisatawan asing di Bali tak hanya tertarik dengan wisata heritage dan wisata budaya yang ada di Bali, namun juga tertarik dengan obyek wisata pantai.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement