Senin 15 Jan 2018 21:09 WIB

Ini Harapan KPK ke Ketua DPR yang Baru

Rep: Dian Fath Risalah/ Red: Andi Nur Aminah
Pelantikan Ketua DPR.  Ketua MahkamahIAgung Hatta Ali  (kanan) bersiap akan melakukan pelantikann ketua DPR RI baru Bambang Soesatyo(kiri) dengan di saksikan wakil  ketua DPR RI Agus Hermanto, Fahri Hamzah, dan Taufik Kurniawan (tengah) di Komplek DPR Ri, Senin (15/1).
Foto: Republika/Iman Firmansyah
Pelantikan Ketua DPR. Ketua MahkamahIAgung Hatta Ali (kanan) bersiap akan melakukan pelantikann ketua DPR RI baru Bambang Soesatyo(kiri) dengan di saksikan wakil ketua DPR RI Agus Hermanto, Fahri Hamzah, dan Taufik Kurniawan (tengah) di Komplek DPR Ri, Senin (15/1).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyambut baik, terpilihnya Bambang Soesatyo sebagai Ketua DPR RI menggantikan Setya Novanto yang saat ini mendekam di Rumah Tahanan KPK. Kabiro Humas KPK, Febri Diansyah mengatakan, terpilihnya Bamsoet sapaan akrab Bambang Soesatyo sudah melalui proses yang ada di dalam peraturan UU MD3.

"Saya kira secara kelembagaan tentu saja proses pemilihan ketua DPR RI tersebut ada ketentuannya dan peraturannya di UU MD3 dan di tata tertib DPR. Kami hargai saja proses yang sudah dilakukan di DPR tersebut," kata Febri di gedung KPK Jakarta, Senin (15/1).

Sementara untuk penunjukan, Febri mengatakan, itu merupakan domain dari partai politik masing-masing dalam hal ini Partai Golkar. KPK, lanjut Febri, berharap setelah dilantik, Ketua DPR RI yang baru saja terpilih dapat bersinergi dan memiliki perhatian pada upaya-upaya dan pemberantasa korupsi ke depan.

Dia mengatakan, KPK juga punya program-program pencegahan di sektor politik mulai yang masuk pada partai politik sendiri, soal pendanaan partai politik, soal kode etik dan tentang kaderisasi di partai politik. "Termasuk juga di DPR tentu juga ada upaya-upayapencegahan yang dilakukan bersama," terang Febri.

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartanto resmi menunjuk Bambang Soesatyo sebagai ketua DPR RI menggantikan Setya Novanto. Bamsoet sendiri sudah resmi dilantik menjadi Ketua DPR RIpada Senin (15/1) hari ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement