Rabu 10 Jan 2018 20:41 WIB

Parpol Berebut Kuasa di Tanah Jawa

Pilkada (ilustrasi)
Foto: Republika/Yogi Ardhi
Pilkada (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktur Eksekutif lembaga kajian Voxpol Center Research and Consulting, Pangi Syarwi Chaniago, mengatakan saat ini seluruh partai politik tengah berupaya berebut kuasa di tanah Jawa melalui Pilkada Serentak 2018. Parpol disebutnya akan berebut kuasa di tanah Jawa.

''Pertarungan tahta di tiga provinsi di tanah Jawa diperkirakan akan menjadi medan pertarungan yang sengit dan ketat antara partai politik, tanpa mengenyampingkan pilkada di daerah lain," kata Pangi di Jakarta, Rabu.

Dia mengatakan Pilkada di Jawa menarik untuk dicermati. Sebab, Jawa adalah lumbung suara nasional.

"Apabila mengacu pada data Pilpres 2014 yang lalu, misalnya, 50 persen pemilih di antaranya berasal dari Pulau Jawa,'' kata Pangi. ''Itu artinya hampir 90 juta pemilih ada di Pulau Jawa.''

Dia memperkirakan peran penting Pilkada di Jawa sangat memengaruhi konstelasi politik pada Pilpres 2019. Peta politik pilpres akan tercermin pada Pilkada Serentak 2018.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement