Ahad 24 Apr 2022 05:14 WIB

Dua Doa Nabi Yusuf yang Membawanya ke Jalan Kemuliaan

Dua Doa Nabi Yusuf yang Membawanya ke Jalan Kemuliaan

Berdoa/ilustrasi: Doa Nabi Yusuf
Makam Nabi Yusuf di Nablus

Inilah doa Nabi Yusuf:

Yūsuf (12):33 - Yusuf berkata: "Wahai Tuhanku, penjara lebih aku sukai daripada memenuhi ajakan mereka kepadaku. Dan jika tidak Engkau hindarkan dari padaku tipu daya mereka, tentu aku akan cenderung untuk (memenuhi keinginan mereka) dan tentulah aku termasuk orang-orang yang bodoh".

Yusuf masuk penjara, di dalam sel yang dipandang hina oleh masyarakat. Ternyata Yusuf tidak berkecil hati meski harus mendekam bertahun-tahun di balik jeruji. Saat berinteraksi dengan beragam perilaku tahanan, Yusuf tetap tabah dan bahkan semangat berdakwah di dalam penjara.

Tingkah lakunya yang baik dan kekuasaan yang Allah SWT berikan kepada Yusuf untuk menafsirkan mimpi membawanya kembali ke kemuliaan. Yusuf dikeluarkan dari penjara, dinyatakan tidak bersalah dan dibersihkan namanya dari kasus dengan istri pembesar, bahkan Yusuf diangkat raja Mesir menjadi pembesar istana.

Kisah Yusuf tergolong berakhir bahagia (happy ending story). Ia akhirnya dapat berkumpul lagi bersama keluarganya.

Pada akhir kisah, Yusuf berdoa kepada Allah SWT yang sekaligus mengingatkan kita mengenai arti kebahagiaan. Kebahagiaan sejati bukan di dunia, tetapi di akhirat. Mencari kebahagiaan di dunia, janganlah lupa mencari kebahagiaan di akhirat.

Inilah doa Nabi Yusuf:

Yūsuf (12):101 - Ya Tuhanku, sesungguhnya Engkau telah menganugerahkan kepadaku sebahagian kerajaan dan telah mengajarkan kepadaku sebahagian ta'bir mimpi. (Ya Tuhan) Pencipta langit dan bumi. Engkaulah Pelindungku di dunia dan di akhirat, wafatkanlah aku dalam keadaan Islam dan gabungkanlah aku dengan orang-orang yang saleh.

Demikianlah:

(1) semoga kita berani menanggung konsekuensi demi mempertahankan iman dan takwa kepada Allah SWT.

(2) semoga kita diwafatkan dalam keadaan Islam dan digabungkan dengan orang-orang yang saleh.

Wallahu a'lam

*Doktor Arkeologi lulusan Universitas Indonesia

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement