REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Ada yang menarik dalam sambutan Pangdam III/Siliwangi yang baru, Mayjen TNI Doni Monardo dalam acara pisah sambut Pangdam III/Siliwangi di Grha Siliwangi Bandung belum lama ini. Dirinya menjanjikan menjaga mata air yang ada di Jabar.
Lho kenapa mata air? Menurut mantan Danjen Koppasus yang dikenal pecinta tanaman ini, mata air sangat perlu bagi kehidupan di muka bumi, tak terkecuali mata air yang ada di Jawa Barat. Tentu saja, lingkungan mata air tersebut harus terjaga dengan baik sehingga mampu mengalirkan air yang benar-benar bersih.
Ihwal pentingnya air tersebut dirinya mengaku pernah bertemu dengan salah seorang warga dari Jerman. Orang dimaksud lantas mengemukakan kepadanya kenapa bangsa Aria kuat dan cerdas. Salah satunya lantaran mereka mengonsumsi air yang bersih.
"Jadi menjaga mata air itu sangat penting, jangan sampai kita berurai air mata," katanya disambut tepuk tangan para hadirin yang memenuhi Gedung Grha Siliwangi. Dikatakan berurai air mata lantaran tak menjaga lingkungan sehingga menimbulkan bencana.
Menanggapi hal itu, Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar menyatakan, salah satu agenda Pemprov Jabar saat ini yaitu menyelesaikan permasalahan lingkungan hidup. Menurutnya, ada 10 kota dan kabupaten di Jabar yang rawan bencana banjir dan longsor di musim penghujan ini.
“Insya Allah Pak Doni ini sangat paham kondisi Jabar dan sangat konsen terhadap masalah lingkungan hidup,” ujarnya.
Pengamat air bersih Firdaus Ali yang kebetulan hadir pada acara itu menyatakan apresiasi atas semangat dan komitmen Pangdam III Siliwangi dalam menjaga lingkungan. "Itu sangat bagus sekali," ujarnya.