Rabu 08 Nov 2017 19:06 WIB

Rumah Anggota DPRD Cianjur Dibobol Maling

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Endro Yuwanto
Ilustrasi Perampokan
Foto: Republika On Line/Mardiah diah
Ilustrasi Perampokan

REPUBLIKA.CO.ID,  CIANJUR -- Kasus perampokan menimpa rumah salah seorang anggota DPRD Kabupaten Cianjur, Selasa (7/11) dini hari WIB. Kawanan perampok pun membawa sejumlah barang berharga yang ada di dalam rumah.

Rumah yang disatroni maling tersebut adalah milik Ade Sobari yang kini menjadi anggota Komisi III DPRD Kabupaten Cianjur. Rumah yang dimasuki perampok tersebut berada di Kampung Cijedil RT 01 RW 04, Desa Cijedil, Kecamatan Cugenang, Cianjur.

"Sejumlah barang berharga berhasil dibawa pencuri," ujar Ade Sobari kepada wartawan Rabu (8/11).

Di antaranya, terang Ade, perhiasan cincin berlian, dua unit handphone, dan tas berisi surat penting seperti tabungan dan kartu ATM. Menurut Ade, kasus perampokan tersebut diperkirakan terjadi sekitar pukul 02.00 WIB dinihari WIB. Pada waktu itu ia bersama istri berada di kamar tidur.

Ade mengungkapkan, pada saat perampok akan masuk ke rumahnya ia mendengar suara mencurigakan. Setelah ditelusuri ia melihat ada bayangan perampok yang tengah mencongkel bagian ventilasi rumah.

Untuk menjaga keselamatan, ucap Ade, ia bersama istri memilih tidak keluar kamar dan bertahan di ruangan tersebut. Selepas pagi sekitar pukul 05.30 WIB ia memberanikan keluar kamar dan melihat ruangan tengah rumah telah berantakan.

Diduga, kata Ade, jumlah pencuri yang masuk ke rumahnya sekitar tiga orang. Kasus pencurian ini, lanjut dia, langsung dilaporkan ke Polsek Cugenang Polres Cianjur.

"Dari hasil pemeriksaan sementara menyebutkan pelaku diduga naik dinding rumah ke lantai dua, ujar Kapolsek Cugenang," Kompol Iwan Mustawan melalui Kanit Reskrim Iptu Arif Titim Firmanto kepada wartawan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement