Sabtu 29 Jul 2017 15:27 WIB

Operasional Kapal Cepat Palembang-Bangka Kembali Normal

Dua unit kapal cepat yang melayani rute Batam - Tanjungpinang dan Batam - Tanjung Uban
Foto: ANTARA FOTO/Yuli Seperi
Dua unit kapal cepat yang melayani rute Batam - Tanjungpinang dan Batam - Tanjung Uban

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Kapal cepat rute Palembang-Bangka kembali melayani empat kali perjalanan dalam sepekan setelah sebelumnya setiap hari sekali.

"Pelayanan kapal cepat di Pelabuhan Boom Baru, Palembang yang setiap hari pada arus mudik dan balik Lebaran 2017, sekarang ini kembali dijadwalkan empat kali sepekan karena sepinya penumpang," kata petugas kapal cepat Expres Bahari, Robin, di Palembang, Sabtu.

Menurut dia, pemberangkatan dari Palembang ke Bangka dan sebaliknya sekarang ini dijadwalkan pada Ahad, Senin, Rabu, dan Jumat.

"Kebijakan perubahan jadwal pelayanan tidak setiap hari ditetapkan untuk mengatasi turunnya jumlah pengguna jasa angkutan laut kapal cepat tujuan Bangka akhir-akhir ini," katanya.

Akibat pengguna jasa kapal cepat terus mengalami penurunan, pihaknya mengurangi jadwal keberangkatan untuk mencegah membengkaknya biaya operasional dan menjaga keberlangsungan pelayanan kapal cepar rute tersebut.

"Jadwal keberangkatan kapal cepat mengalami beberapa kali perubahan, dari sistem sehari beroperasi sehari libur bergiliran dengan perusahaan jasa kapal cepat lainnya Sumber Bangka, kini hanya satu kapal perusahaannya yang bertahan beroperasi," ujarnya.

Jadwal pelayanan kapal cepat di Pelabuhan Boom Baru Palembang ke Muntok, Bangka berangkat pada pagi pukul 07.00 WIB dan kedatangan dari Bangka sekitar pukul 15.00 WIB, kata dia pula.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement