Ahad 02 Jul 2017 10:31 WIB

Lebaran Topat di Lombok Berlangsung Meriah

Rep: Muhammad Nursyamsyi/ Red: Bayu Hermawan
 Warga mengikuti Lebaran Topat atau Hari Raya Ketupat
Warga mengikuti Lebaran Topat atau Hari Raya Ketupat

REPUBLIKA.CO.ID, LOMBOK BARAT -- Perayaan lebaran topat (ketupat) yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Lombok Barat di Pantai Duduk, Batulayar, Lombok Barat pada Ahad (2/7) pagi, berlangsung meriah. Pertunjukan seni budaya khas Lombok membuka rangkaian acara yang menjadi tradisi bagi warga Lombok sepekan setelah Hari Raya Idul Fitri.

Bupati Lombok Barat Fauzan Khalid mengatakan, lebaran topat dikenal juga dengan lebaran nine (perempuan). Fauzan menyampaikan, lebaran topat merupakan penutup dari pelaksanaan ibadah puasa di awal Syawal.

Fauzan menerangkan, lebaran topat kali ini jauh lebih semarak lantaran masuk dalam agenda Pesona Khazanah Ramadhan yang digelar Pemerintah Provinsi NTB. Dengan demikian, kesemarakan lebaran topat begitu terasa lantaran seluruh kabupaten/kota yang ada di Lombok menggelar event tersebut.

"Kita memiliki kewajiban menjaga dan memelihara tradisi yang telah turun temurun yang dilakukan dan diwariskan oleh para leluhur kita," ujar Fauzan di Pantai Duduk, Ahad (2/7).

Dalam prosesi lebaran topat, lanjut Fauzan, tertanam nilai-nilai relijiusitas dan budaya yang sangat baik. Menurut Fauzan, khazanah budaya dan nilai keagamaan yang kental di Lombok juga menjadi pondasi kuat dalam menjaga harmonisasi dan kerukunan antar umat beragama.

"Terkait topat, ada lebaran topat dan ada juga perang Topat yang cerminkan nilai budaya yang luhur masyarakat Lombok, dan diharapkan bisa jadi bagi daerah lain karena tercermin nilai kebinekaan," ungkap Fauzan.

Menurutnya, lebaran topat juga menjadi sarana bagi warga Lombok dalam merajut tali silaturahmi. Biasanya, para warga akan berbondong-bondong mengunjungi makan para penyebar agama Islam seperti di Makam Batulayar dan juga ke sejumlah objek wisata seperti kawasan pantai.

Selain itu, Pemkab Lombok Barat juga menggelar lomba Dulang Pesaji yang diikuti sejumlah SKPD hingga pelaku industri pariwisata dengan menampilkan kreasi seni ketupat yang menarik perhatian warga.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement