Selasa 27 Jun 2017 01:17 WIB

PDIP Incar Kemenangan di Daerah Basis

Hasto Kristiyanto
Foto: Antara/Widodo S. Jusuf
Hasto Kristiyanto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PDI Perjuangan menargetkan kemenangan di daerah basis dalam Pilkada Serentak mendatang. PDI Perjuangan optimistis mencapai target tersebut, dengan melihat hasil survei yang menunjukkan posisi mereka masih yang teratas.

"Kita targetkan daerah basis PDI Perjuangan, seperti Jawa Tengah, Bali, Lampung bisa menang," kata Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristianto, kepada Republika.co.id, Senin (26/6).

Untuk bisa mencapai target tersebut, menurut Hasto, partainya terus melakukan konsolidasi, serta mencari calon kepala daerah yang terbaik. PDI Perjuangan melakukan penjaringan seluas-luasnya kepada bakal calon kepala daerah, baik internal maupun eksternal.

Terkait dengan munculnya prediksi kekalahan PDI Perjuangan di Pilkada DKI akan berimbas ke daerah lain, Hasto optimistis Pilkada DKI Jakarta tidak akan berimbas negatif di daerah lain.

"Kami tetap optimistis (tidak akan terimbas kekalahan di Pilkada DKI Jakarta, Red). Terbukti hasil survei yang dilakukan sejumlah lembaga menunjukkan kami tetap di posisi teratas," kata Hasto. Setiap daerah, lanjut dia, memiliki karakteristik tersendiri.

Terkait dengan Pilkada DKI, Hasto menjelaskan pilkada tidak semata-mata persoalan kalah atau menang, tetapi juga masalah keyakinan politik dan ideologi partai. PDI Perjuangan, kata Hasto, tidak semata-mata mengusung calon yang berpeluang menang. Tapi juga memperhatikan persoalan kebhinekaan dan calon yang tidak terlibat kasus korupsi.

"Di Gorontalo ada calon yang kuat tetapi diduga terlibat kasus korupsi, maka kami tidak mengusungnya. Begitu juga Banten ada calon yang kuat tapi terkait masalah satu keluarga yang menjadi terpidana korupsi, maka kami juga tidak mengusungnya," papar Hasto.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement