REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Ratusan spanduk dan banner bergambar Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan lambang Partai Demokrat beredar di sejumlah wilayah di Kota Surabaya sejak beberapa hari terakhir ini.
"Banner dan spanduk itu untuk menyambut kedatangan rombongan Pak SBY (Ketua Umum DPP Demokrat Susilo Bambang Yudoyono) beserta AHY dan pengurus DPP lainnya yang akan datang di Surabaya pada Rabu sore ini dalam acara safari Ramadhan," kata Ketua DPC Partai Demokrat Surabaya Reni Retnowati di Surabaya, Rabu.
Saat ditanya mengapa banyak banner bergambar AHY, Ratih mengatakan Partai Demokrat ingin menghadirkan solusi seorang pemimpin muda untuk masa depan.
"Barangkali sudah banyak yang mendengar namanya sejak Pilgub DKI Jakarta. Bahkan kami juga sering menggunakan atribut AHY dan sosialisasi AHY pada saat pilgub DKI yang gaungnya sampai sekarang," katanya.
Menurut dia, kehadiran AHY bersama SBY dalam acara safari Ramadhan telah dinanti-nanti para pemuda di Surabaya. "Banyak mahasiswa dan anak-anak muda menanyakan kedatangan AHY di sekretariat kami," katanya.
Menjawab pertanyaan apakah sosok AHY ini akan diprioritaskan untuk maju Pilpres 2019, Ratih mengatakan di internal parpol belum ada pembicaraan seputar hal itu. Hanya saja, parpol mempersiapkan AHY untuk 2045 atau Indonesia Emas.
"Soal yang lain kami belum ada pembicaraan apa-apa. Kami menganggap AHY adalah figur dan idola baru bagi anak-anak muda di Surabaya dan Jatim," ujarnya.
Ratih mengatakan ada sekitar 300 banner, 70 baliho dan ratusan baliho dipasang di seluruh kawasan di Kota Surabaya. Baliho, banner dan spanduk itu dipasang oleh Pimpinan Anak Cabang (PAC) Demokrat Surabaya. "Ada juga beberapa pengurus RT/RW meminta spanduk untuk dipasang sendiri," katanya.