Selasa 06 Jun 2017 08:45 WIB

Banjir Rendam Sejumlah Titik di Garut

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Hazliansyah
Banjir
Foto: Dok: PKPU
Banjir

REPUBLIKA.CO.ID, GARUT -- Banjir terjadi di sejumlah titik di Kabupaten Garut akibat hujan deras sejak Senin, (5/6). Salah satu wilayah terdampak banjir adalah Perumahan Pesona Intan, Desa Sirnajaya, Kecamatan Tarogong Kaler.

Terpantau, benteng di kawasan perumahan jebol dan menyebabkan enam rumah mengalami kerusakan. Air berasal dari Sungai Ciojar yang terletak di belakang perumahan.

Ketua RW setempat, Anang mengatakan, kerusakan menimpa rumah dan empat motor milik warga dilaporkan terbawa arus. Keempat motor tersebut hanyut hingga ke areal persawahan.

"Baru pertama ada banjir karena benteng jebol. Airnya sangat deras. Selain motor, satu mobil juga sempat terbawa sekitar 200 meter. Tapi masih bisa diselamatkan," kata Anang di lokasi kejadian, Senin (5/6) malam.

Banjir juga ikut menimpa Perum Cijati Asri di Kecamatan Tarogong Kidul.

"Air mulai besarnya jam 21.00 WIB. Pagar rumah banyak yang kebawa juga. Ketinggian air sampai 40 sentimeter," ucapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement